Stadion Luzhniki: Cerita Soekarno-SUGBK, MU-Ronaldo, hingga Tuan Rumah Final Piala Dunia 2018

Stadion Luzhniki merupakan tuan rumah pembukaan dan final Piala Dunia 2018.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Jumat, 08 Juni 2018
Stadion Luzhniki: Cerita Soekarno-SUGBK, MU-Ronaldo, hingga Tuan Rumah Final Piala Dunia 2018
Stadion Luzhniki. (Pinterest)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Presiden Republik Indonesia Pertama, Ir. Soekarno, dikenal sebagai sosok yang sangat dekat dengan Uni Soviet, nama dahulu Rusia sebelum mengalami perpecahan. Soerkarno bahkan dikenal sebagai orang yang sangat dekat dengan para pemimpin Uni Soviet.

Bung Karno kerap berkunjung ke Uni Soviet untuk melakukan safari politik. Pada tahun 1956, Poklamator Kemerdekaan Republik Indonesia tersebut berkunjung ke Uni Soviet.

Stadion Luzhniki Inspirasi Soekarno untuk Buat SUGBK

Ia berpidato di Stadion Luzhniki. Soekarno mengucapkan sebuah kalimat yang mengindikasikan bahwa rakyat Indonesia bersaudara dengan Uni Soviet, "Saudara yang jauh di mata tapi dekat di hati."

Dalam kesempatannya tersebut, Bung Karno juga sangat takjub dengan Stadion Luzhniki. Ia pun berkeinginan membangun stadion yang serupa di Jakarta.

Keinginan Bung Karno langsung direalisasikan se-tibanya di Jakarta. Ia berkeinginan membangun stadion megah sebagai simbol negara Indonesia, seperti Stadion Luzhniki di Uni Soviet.

Anggaran sebesar sebesar 12,5 juta dolar Amerika Serikat dikucurkan tahun 1958, atas bantuan Uni Soviet. Pembangunan pun dimulai dengan melibatkan para arsitek Uni Soviet, yang notabenenya terlibat pembangunan Stadion Luzhniki, seperti dikutip dari kantor Berita Rusia (RIA).

Stadion Luzhniki. (Pinterest)

Tak hanya stadion, Bung Karno juga ingin ada kompleks olahraga di sekitarnya. Saat mencari lokasi, daerah Senayan yang pas untuk membangun kompleks olahraga tersebut. Hal itu sesuai dengan penemuan Frederik Silaban selaku sang arsitek.

Stadion dan komplek olah raga pun akhirnya berdiri kokoh pada tahun 1962 untuk menyambut pesta akbar olahraga se-Asia atau yang dikenal dengan nama Asian Games 2018. Stadion tersebut diberi nama Stadion Gelora Bung Karno, di dalam kompleks olahraga Gelora Bung Karno.

Stadion Gelora Bung Karno berkapasitas awal sekitar 88 ribu. Seiring berjalannya waktu, Stadion Bung Karno mengalami renovasi beberapa kali dan pergantian nama. Stadion Bung Karno sempat diubah namanya menjadi Stadion Senayan saat pemerintahan Orde Baru pimpinan Presiden Soeharto. Namun setelah Orde Baru runtuh, nama Stadion Gelora Bung Karno kembali disematkan.

Stadion Luzhniki Breaking News Serba-Serbi Piala Dunia 2018 Piala Dunia 2018
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.883

Berita Terkait

Spanyol
Misi Alvaro Arbeloa: Bangkitkan Mental Juara Real Madrid
Sebagai pelatih baru, Alvaro Arbeloa menyatakan misi untuk membangkitkan mental juara Real Madrid.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Misi Alvaro Arbeloa: Bangkitkan Mental Juara Real Madrid
Spanyol
Resmi Gabung Barcelona, Joao Cancelo Tak Sabar Main di Camp Nou
Bek kanan Joao Cancelo resmi kembali berseragam Barcelona sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim ini.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Resmi Gabung Barcelona, Joao Cancelo Tak Sabar Main di Camp Nou
Prediksi
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Arsenal: Ujian Berat di Laga Kandang Pertama Liam Rosenior
Chelsea akan menjamu Arsenal di Stamford Bridge pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Arsenal: Ujian Berat di Laga Kandang Pertama Liam Rosenior
Spanyol
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Kepergian Xabi Alonso dari Real Madrid ternyata tak sepenuhnya salah sang pelatih. Laporan media Spanyol menyebut ada kegagalan manajemen Los Blancos di balik keputusan ini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Hasil akhir
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Manchester City meraih kemenangan 2-0 atas Newcastle United pada laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris di St James' Park.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Inggris
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Manchester United akhirnya resmi menunjuk Michael Carrick sebagai pelatih baru hingga akhir musim 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Newcastle United akan menjamu Manchester City pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris. Simak jadwal siaran langsung dan link streaming pertandingannya di sini.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman berkomitmen untuk membawa sebanyak mungkin pelatih lokal ke tim kepelatihannya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Italia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
AC Milan dikabarkan memantau peluang merekrut Leon Goretzka dengan status bebas transfer. Minim menit bermain di Bayern Munchen bikin masa depannya disorot.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman resmi menangani Timnas Indonesia untuk dua tahun ke depan.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Bagikan