Soal Masa Depan di Milan, Ibrahimovic: Saya Tak Ingin Terjebak
BolaSkor.com - Penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, mengungkapkan rencana masa depannya. Ibra menegaskan belum akan mengambil sikap karena tak ingin terjebak dalam keputusan yang salah.
Zlatan Ibrahimovic menjadi pemain dengan dampak besar di Milan. Namun, kontrak mantan penggawa Barcelona itu akan usai pada akhir musim ini.
Ibra mengaku belum memikirkan apa langkah selanjutnya. Sementara itu, Milan dikabarkan ingin menambah durasi kontrak sang bintang.
Baca Juga:
Hasil Pertemuan Terbaru AC Milan dengan Agen Hakan Calhanoglu
"Saya akan terus bermain selama masih merasa sehat. Kemudian, kita akan lihat dan akan membicarakan kontrak," tegas Zlatan Ibrahimovic seperti dilaporkan Football Italia.
"Saya tidak ingin terjebak di jalan tanpa jalan keluar. Itu adalah alasan saya meneken kontrak selama enam bulan dan kemudian ditambah."
Ibrahimovic percaya diri masih bisa memberikan banyak hal kepada Milan. Ibra berambisi membawa Rossoneri meraih Scudetto.
"Hari ini saya seperti seorang pemimpin. Tim mengikuti saya," ulas Ibra.
"Sepuluh tahun lalu, Milan adalah klub yang berbeda. Bahkan, Milan yang saya jumpai pada 2020 juga berbeda. Ini adalah tim muda."
"Kami bekerja dan kami berkorban. Hasilnya bukan hanya karena kelebihan saya. Kami melakukan hal-hal hebat, tetapi belum memenangi apa pun," terang Ibrahimovic.
"Ini masih awal, masih banyak pertandingan tersisa. Namun, kami tidak akan menetapkan batasan. Urutan kedua hanyalah yang kalah pertama. Saya hanya ingin memberikan yang terbaik untuk tim ini sepanjang waktu dan juga selama latihan."
AC Milan bercokol di puncak klasemen sementara Serie A dengan hanya baru satu kali kalah. Il Diavolo Rosso unggul tiga angka dari Inter Milan yang berada pada posisi kedua.
Johan Kristiandi
18.287
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta