Sidang Banding Protes Swingarm Belakang Ducati Digelar Sebelum 29 Maret


BolaSkor.com - Sidang banding yang diajukan empat tim pabrikan MotoGP: Aprilia, KTM, Honda, dan Suzuki terkait protes terhadap komponen yang terletak di swingarm belakang motor Ducati Desmosedici bakal dilakukan sebelum 29 Maret.
Untuk diketahui, 29 Maret bakal jadi start rangkaian lomba putaran kedua MotoGP 2019 di Argentina yang dimulai dengan latihan bebas.
Baca Juga:
Bos Suzuki Ceritakan Alasan Komponen di Swingarm Belakang Milik Ducati Menyalahi Regulasi
Hukuman untuk Ducati jika Banding Komponen Swingarm Belakang Diterima
Hal di atas telah dikonfirmasi oleh Federasi Sepeda Motor Internasional (FIM) selaku regulator kompetisi. Dalam keterangan resminya, FIM turut mengumumkan Pengadilan Banding MotoGP akan melibatkan tiga juri.
Tiga juri tersebut berstatus anggota Komisi Hakim Internasional FIM. Para juri yang ditunjuk memang belum dikonfirmasi. Tapi tentunya semua tim pabrikan yang meminta banding bakal ikut serta di sidang nanti.
Diyakini sidang banding nanti digelar untuk memperjelas regulasi terkait komponen yang dipermasalahkan, bukan untuk menganulir kemenangan pembalap Ducati di MotoGP Qatar yang didapat Andrea Dovizioso.
Bos Suzuki, Davide Brivio telah mengindikasikannya. "Dengan protes ini, kami berharap para pemangku kepentingan bisa mengevaluasi dan mengklarifikasi regulasi. Tujuan utama kami adalah klarifikasi atas apa yang boleh dilakukan atau tidak," Brivio menjelaskan.
Sementara itu dalam pernyataan terkini, Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti kembali bersikukuh komponen yang terletak di swingarm belakang milik timnya tidak menyalahi regulasi.*
Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com
2.794
Berita Terkait
Jordi Amat Bicara soal Terdepaknya Patrick Kluivert sampai Pelatih Baru Timnas Indonesia

Terinspirasi Carlo Ancelotti di Brasil, Xabi Alonso Buka Peluang Ubah Posisi Vinicius Junior

Hasil Super League 2025/2026: Arema FC Bungkam PSM, Bali United Menang di Kandang Persijap

Thom Haye Makin Percaya Diri Bermain bersama Persib Bandung

Laga Persis Solo Lawan Malut United Berpotensi Tentukan Nasib Peter de Roo

Live Sebentar Lagi, Cara Menonton dan Link Streaming Liverpool vs Manchester United

Manchester City Tidak Bisa Hanya Mengandalkan Erling Haaland

Hasil Serie A: Bekuk Juventus 2-0, Como Akhiri Puasa 73 Tahun

Ruben Amorim Masih Jadikan Bruno Fernandes Algojo Penalti Manchester United

Link Streaming Getafe vs Real Madrid, Senin 20 Oktober 2025
