Shin Tae-yong Sebut Jadwal Piala AFF U-19 2022 buat Pemain Menderita
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, menyebut jadwal Piala AFF U-19 2022 buat pemain menderita. Pasalnya, setiap dua hari sekali Skuat Garuda Muda dan tim lainnya di Grup A harus bertanding.
Timnas Indonesia sudah melawan Vietnam U-19 (2/7), Brunei Darussalam U-19 (4/7), Thailand U-19 (6/7), dan Filipina U-19 (8/7). Hasilnya, Skuat Garuda Muda imbang melawan Vietnam (0-0) dan Thailand (0-0), serta menang atas Brunei Darussalam (7-0) dan Filipina (5-1).
Baca Juga:
Ucapan Shin Tae-yong buat Rabbani Tasnim Termotivasi Cetak Hat-trick
Marselino Ferdinan Cedera, Timnas U-19 Diminta Lebih Banyak Berkorban
Setelah itu, Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi laga hidup mati melawan Myanmar U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, MInggu (10/7) malam WIB.
Korbannya sudah terlihat yakni Marselino Ferdinan. Pemain Persebaya Surabaya itu harus mengakhiri turnamen lebih cepat karena menderita cedera hamstring saat melawan Thailand.
"Apalagi di sini, suhu bisa 28-30 derajat celcius ketika bertanding. Itu membuat pemain menderita. Seharusnya ada jeda tiga sampai empat hari antarpertandingan agar performa pemain tetap terjaga," kata Shin Tae-yong.
"Kami terus beradaptasi. Lagi pula, semua tim di turnamen ini merasakan kesusahan serupa," tambahnya.
Kemenangan atas Filipina membuat Timnas Indonesia U-19 berada di posisi ketiga klasemen sementara Grup A dengan raihan 8 poin dari 4 laga. Selisih 2 angka dari Vietnam dan Thailand di posisi dua teratas.
Tengku Sufiyanto
17.881
Berita Terkait
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija