Shayne Pattynama Ingin Persembahkan Debut bersama Timnas Indonesia untuk Mendiang Sang Ayah
BolaSkor.com - Pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Shayne Pattynama, tak sabar menjalani debut bersama Skuat Garuda. Peluang itu muncul saat Timnas Indonesia menghadapi Argentina.
Timnas Indonesia akan menghadapi Argentina, , pada laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Senin (19/6) sore WIB.
Shayne Pattynama ingin memberikan yang terbaik jika diturunkan pelatih Shin Tae-yong dalam laga itu. Pemain berumur 24 tahun itu ingin mempersembahkan debutnya nanti kepada mendiang sang ayah.
Baca Juga:
Messi Angkat Bicara soal Batal Melawan Timnas Indonesia
Breaking News: Messi, Di Maria, dan Otamendi Tak Datang ke Indonesia
"Saya akan memberikan hati saya, memberikan segalanya untuk negara ini, karena saya bangga menjadi orang Indonesia, dan akhirnya saya bisa bermain untuk negara saya, jadi setiap detik saya di lapangan saya akan memberikan yang terbaik," kata pemain Viking FK tersebut.
"Saya akan memberikan segalanya yang saya punya, untuk Anda semua, untuk fans Indonesia, untuk keluarga saya, untuk semuanya, terutama untuk ayah saya, dia akan bangga sama saya, dia sudah tidak di sini lagi, sudah meninggal, tetapi dia menyaksikan saya dari langit, dia akan sangat bangga pada saya, jadi saya akan memberikan hati saya," pungkas pemain keturunan Indonesia-Belanda tersebut.
Tengku Sufiyanto
17.611
Berita Terkait
Cetak Hattrick Pertama di Persija, Emaxwell Souza Tak Mau Bersinar Sendiri
Link Streaming Bali United vs Persib Bandung di Super League 2025/2026 Sabtu 1 November 2025, Live Sebentar Lagi
Link Streaming ACGL 2025/2026 Dewa United Banten FC vs Shan United, Live Sebentar Lagi
Ingin Perkuat Lini Belakang, Inter Milan Ramaikan Perburuan Marc Guehi
Persija Kalahkan PSBS, Mauricio Souza Ungkap Kunci Suksesnya
Ruben Amorim Blak-blakan Bicara soal Rencana Manchester United di Bursa Transfer
Senne Lammens: Saya Bukan Schmeichel yang Menyamar
Liverpool Berusaha Bangkit, Arne Slot Emoh Bicarakan Kontrak
Misi Persib Bandung Lanjutkan Tren Kemenangan saat Melawan Bali United
Jadwal Siaran Langsung Bali United vs Persib Bandung di Super League 2025/2026 Sabtu 1 November 2025