Seri Kontra Thailand, Vietnam Hadapi Timnas Indonesia U-22 di Semifinal
BolaSkor.com - Vietnam akan menjadi lawan Timnas Indonesia U-22 di semifinal sepak bola SEA Games 2023. Kepastian ini setelah Vietnam bermain seri 1-1 dengan Thailand di laga pamungkas Grup B di Stadion Prince, Phnom Penh, Kamis (11/5).
Timnas Vietnam U-22 tertinggal lebih dahulu. Tiga menit laga berjalan Thailand mencetak gol melalui Achitpol Keereerom.
Vietnam baru mencetak gol menit ke-55. Adalah Quoc Nhat Nam Le yang membobol gawang Thailand memaksimalkan bola rebound.
Baca Juga:
Perpisahan Pahit Dilengkapi Timnas Indonesia U-22, Keisuke Honda Simpan Rasa Kecewa
Timnas U-22 Sapu Bersih Grup A dengan Kemenangan, Beckham Putra: Modal Bagus di Semifinal
Vietnam dan Thailand pun berbagi satu poin sehingga keduanya sama-sama mengoleksi 10 angka. Vietnam ada di tempat kedua karena kalah selisih gol dari Thailand.
Status runner-up pula yang membuat Vietnam akan bertemu dengan Indonesia, yang lolos sebagai juara Grup A. Laga semifinal dijadwalkan digelar 13 Mei. Sedangkan Thailand akan berhadapan dengan Myanmar.
Sementara itu, Malaysia menutup Grup B dengan kemenangan 7-0 atas Singapura. Tujuh gol dicetak T. Saravanan (14’ 48’ 53’ 62’), Haqimi Azim (45’+2’), Mukhairi Ajmal (87’), Aiman Afif (90’+3’). Malaysia finis di tempat ketiga dengan enam poin.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Ditargetkan Medali Perak di SEA Games 2025, Penyerang Timnas Indonesia U-22 Ingin Pertahankan Emas
Kemenpora Targetkan 85 Medali di SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Hanya Perak
Ungkapan Mauro Zijlstra Usai Cetak Gol Perdana untuk Timnas Indonesia U-22
Timnas Indonesia U-22 Dapat Pelajaran Penting dari Mali Sebelum Tampil di SEA Games 2025
Kapten Timnas Indonesia U-22 Ivar Jenner Kirim Sinyal Tinggalkan FC Utrecht
Indra Sjafri Sudah Pilih 18 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Tampil di SEA Games 2025
Timnas Indonesia U-22 Main Imbang Lawan Mali di Uji Coba Kedua
Link Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali dalam Uji Coba Internasional Kedua 18 November 2025
Bertekad Revans atas Mali, Timnas Indonesia U-22 Asah Finishing dan Perkuat Pertahanan