Sepp Blatter dan Michel Platini Bebas dari Tuduhan Korupsi

Mantan presiden FIFA Sepp Blatter dan legenda Prancis Michel Platini dibebaskan dari tuduhan korupsi oleh pengadilan Swiss, Selasa (25/3) waktu setempat.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Rabu, 26 Maret 2025
Sepp Blatter dan Michel Platini Bebas dari Tuduhan Korupsi
Sepp Blatter (bbc)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Mantan presiden FIFA Sepp Blatter dan legenda Prancis Michel Platini dibebaskan dari tuduhan korupsi oleh pengadilan Swiss, Selasa (25/3) waktu setempat.

Dua nama yang pernah menjadi tokoh paling berkuasa di dunia sepak bola, dibebaskan dari tuduhan penipuan di Kamar Banding Luar Biasa Pengadilan Pidana Swiss di kota Muttenz, dekat Basel.

Sidang tersebut diadakan setelah jaksa federal Swiss mengajukan banding atas pembebasan mereka pada 2022 di pengadilan yang lebih rendah. Blatter dan Platini membantah tuduhan tersebut.

Baca Juga:

Piala Dunia Antarklub 2025 Belum Dimulai, Lawan Chelsea Sudah Didepak oleh FIFA

Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy Disetujui FIFA untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Australia dan Bahrain

Piala Dunia 2026: Sejarah Pertunjukan Paruh Waktu Babak Pertama di Final, FIFA Bekerja Sama dengan Coldplay

Michel Platini (bbc)

"Setelah dua kali pembebasan, bahkan Kantor Jaksa Agung Swiss harus menyadari bahwa proses pidana ini telah gagal total. Michel Platini akhirnya harus dibiarkan tenang dalam masalah pidana," kata pengacara Platini, Dominic Nellen dikutip dari ESPN.

Kasus ini terkait dengan pembayaran sebesar 2 juta franc Swiss yang disahkan Blatter untuk Platini pada 2011.

Platini Sangat Bahagia

Pembayaran tersebut merupakan biaya konsultasi yang dibayarkan kepada Platini untuk pekerjaan yang dilakukan antara 1998 dan 2002. Menurut pengakuan Platini, sebagian pembayaran telah ditangguhkan karena FIFA tidak memiliki dana untuk membayarnya secara penuh segera.

Skandal tersebut muncul pada 2015 ketika Platini menjadi presiden UEFA. Kasus ini mengakhiri harapan Platini untuk menggantikan Blatter, yang dipaksa keluar dari FIFA karena kasus yang sama.

"Proses pidana tersebut tidak hanya berdampak hukum tetapi juga pribadi bagi Michel Platini. Proses pidana mencegah pemilihannya sebagai presiden FIFA pada 2016," kata Nellen.

Usai diputuskan bebas, Platini mengatakan bahwa dia sangat bahagia dan merasa bahwa kehormatannya telah dipulihkan.

"Kini semuanya telah berakhir. Dan bagi saya, hari ini, kehormatan saya telah kembali dan saya sangat bahagia," ujar Platini.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

;

Sepp Blatter Michel Platini Fifa Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.576

Berita Terkait

Lainnya
Indonesia Jadi Tuan Rumah Asian Champions League 2025, Bukti Keseriusan FSMI Kembangkan Minifootball di Tanah Air
Ini menjadi bukti keseriusan FSMI kembangkan Minifootball di Tanah Air, untuk semakin banyak dimainkan.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Indonesia Jadi Tuan Rumah Asian Champions League 2025, Bukti Keseriusan FSMI Kembangkan Minifootball di Tanah Air
Liga Indonesia
Kena Denda Rp105 Juta, Persib Imbau Bobotoh Patuhi Regulasi
Denda tersebut didapatkan Persib Bandung imbas kehadiran Bobotoh saat menghadapi Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 1 November 2025.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Kena Denda Rp105 Juta, Persib Imbau Bobotoh Patuhi Regulasi
Timnas
Ada Rizky Ridho di Nomine, Kapan Pengumuman FIFA Puskas Award 2025?
Pemenang Puskas Award 2025 nanti ditentukan via 50 persen dari voting dan 50 persen penilaian juri-juri FIFA.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Ada Rizky Ridho di Nomine, Kapan Pengumuman FIFA Puskas Award 2025?
Liga Indonesia
Pelatih Persib Bojan Hodak Bertemu Modric dan Zlatko Dalic, Apa yang Dibicarakan?
Sebenarnya, Bojan Hodak tetap melatih Persib Bandung, atau jadi pelatih kepala Timnas Indonesia, atau justru ke Kroasia?
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Pelatih Persib Bojan Hodak Bertemu Modric dan Zlatko Dalic, Apa yang Dibicarakan?
Lainnya
BRImo SIP Padel League 2025 Sukses Besar, ACDP Raih Gelar Juara Usai Comeback Dramatis
BRImo SIP Padel League 2025 rampung digelar. Turnamen ini mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak, termasuk dari Perkumpulan Besar Padel Indonesia.
Rizqi Ariandi - Senin, 17 November 2025
BRImo SIP Padel League 2025 Sukses Besar, ACDP Raih Gelar Juara Usai Comeback Dramatis
Timnas
Proses Pemilihan Pelatih Timnas Indonesia Masuki Tahap Akhir, Tunggu Pengumuman Erick Thohir
Keputusan mengenai pelatih baru Timnas Indonesia ada di tangan Komite Eksekutif PSSI. Ketum PSSI Erick Thohir akan mengumumkan pelatih baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Senin, 17 November 2025
Proses Pemilihan Pelatih Timnas Indonesia Masuki Tahap Akhir, Tunggu Pengumuman Erick Thohir
Timnas
Bojan Hodak Minta Penjelasan PSSI soal Rumornya Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Manajemen Persib Bandung membantah Bojan Hodak akan menjadi pelatih Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Bojan Hodak Minta Penjelasan PSSI soal Rumornya Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Lainnya
DRX Sportnet Hadirkan Padel Hub, Pencinta Padel Harus Rasakan Kemudahannya
DRX Sportnet, menghadirkan cara baru bagi masyarakat untuk menikmati olahraga digital lewat Gamification.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
DRX Sportnet Hadirkan Padel Hub, Pencinta Padel Harus Rasakan Kemudahannya
Timnas
Direstui AS Trencin, Marselino Ferdinan Bela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
Marselino Ferdinan dipastikan tampil di SEA Games 2025 setelah mendapat restu dari klubnya, AS Trencin.
Rizqi Ariandi - Senin, 17 November 2025
Direstui AS Trencin, Marselino Ferdinan Bela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
Liga Indonesia
Curahan Hati Rizky Ridho Usai Teken Kontrak Baru Persija di Persija Jakarta
Rizky Ridho buka suara usai perpanjang kontrak di Persija. Ridho juga memberikan penjelasan mengenai keputusannya memperpanjang masa bakti di Persija.
Rizqi Ariandi - Senin, 17 November 2025
Curahan Hati Rizky Ridho Usai Teken Kontrak Baru Persija di Persija Jakarta
Bagikan