Sempat Diisukan Ingin Ganti Allegri dengan Conte, Nedved Beri Bantahan
BolaSkor.com - Wakil presiden Juventus, Pavel Nedved, membantah rumor yang menyatakan dirinya ingin mendepak Massimiliano Allegri untuk digantikan dengan Antonio Conte. Nedved menegaskan percaya penuh kepada Allegri.
Posisi Massimiliano Allegri sebagai pelatih Juventus mulai dipertanyakan setelah serangkaian hasil negatif. Baik di Serie A dan Liga Champions, Bianconeri sama-sama terseok-seok.
Menurut laporan yang beredar di Italia, Nedved ingin memecat Allegri. Sebagai gantinya, ia melirik Antonio Conte. Ia merasa Conte adalah sosok yang tepat membawa Juve kembali ke jalur juara.
Baca Juga:
Catatan Buruk Juventus di Antara Klub-klub Liga Top Eropa
Atletico Madrid dan Barcelona Berseteru, Juventus Pantau Nasib Antoine Griezmann
Bersinar dengan Tottenham, Kulusevski Lebih Nyaman Dilatih Conte
Namun, kabar tersebut dibantah oleh Nedved. Menurutnya, Allegri masih layak mendapatkan kepercayaan.
"Pelatih tidak pernah mendapatkan keraguan dari kami. Itu adalah hal yang sangat ingin saya perjelas," ujar Nedved kepada Sky Sports Italia.
Sementara itu, Juventus akhirnya berhasil meraih kemenangan perdana di Liga Champions musim ini setelah menumbangkan Maccabi Haifa pada matchday 3 Grup H, di Allianz Stadium, Kamis (6/10). La Vecchia Signora menutup laga dengan keunggulan 3-1.
"Kami sedang melakukan segalanya. Pelatih, Staf, dan pemain semuanya berjuang untuk kembali ke jalur yang tepat," ujar Nedved.
"Semuanya berjuang agar tampil sesuai gaya main Juventus supaya bisa menghadapi laga berikutnya dan memperbaiki posisi di Serie A. Itu adalah target objektif kami," jelas Nedved.
Johan Kristiandi
17.883
Berita Terkait
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan