Segrup Timnas Indonesia U-22, Malaysia akan Jajal 3 Klub Thailand

Timnas Indonesia U-22 berada satu grup dengan Malaysia di Piala AFF U-22.
Frengky AruanFrengky Aruan - Sabtu, 12 Januari 2019
Segrup Timnas Indonesia U-22, Malaysia akan Jajal 3 Klub Thailand
Timnas Malaysia U-22 Vs MIFA. (Twitter FAM)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Lawan Timnas Indonesia U-22 di Grup B Piala AFF U-22 2018 yang akan digelar di Kamboja, 17 Februari sampai 2 Maret, yakni Malaysia akan kembali menjalani pertandingan pemanasan. Tiga klub Thailand yang bermain di kasta kedua akan menjadi ujian bagi pasukan Ong Kim Swee.

Ketiga klub yaitu Army United, Bangkok Glass, dan Ayutthaya United. Tiga uji coba tersebut akan dijalani Timnas Malaysia U-22 di Thailand, masing-masing pada 14, 16, dan 18 Januari.

Terbaru Ong Kim Swee baru mencoret empat pemain. "Tiga pemain dicoret karena cedera yaitu Izzan Syahmi Mustapa dan Arisdius Jais serta Ariff Ar Rasyid Ariffin yang belum pulih dari demam. Seorang lagi saat ini sudah berada di Bangkok, yaitu Faisal Halim yang dilaporkan mengalami cedera," kata Ong Kim Swee dikutip dari Berita Harian.

Baca Juga:

3 Pemain Ini Dicoret dari Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri Panggil Tiga Penggawa Baru

Indra Sjafri Janjikan Ada Kejutan dalam Pemanggilan Kedua Pemain di Timnas Indonesia U-22

“Jadi, saya akan memanggil seorang lagi pemain sama ada dari Kelantan ataupun Kedah," jelasnya. Pemanggilan pemain agar skuat berisi 23 pemain untuk uji coba.

Hal ini disampaikan Ong Kim Swee setelah uji coba melawan MIFA di Stadion Universitas Sains Islam Malaysia (USIM) hari ini. Timnas Malaysia U-22 kalah 0-1 lewat gol penalti Pedro Henrique.

Jauh sebelumnya, Timnas Malaysia U-22 sudah mengikuti turnamen di Vietnam pada pertengahan Desember 2018. Turnamen Sepak Bola Internasional U-21 Thanh Nien juga diikuti lawan lain di Grup B Myanmar, selain Vietnam dan Gimhae CFC (Korea Selatan).

Sementara itu, Timnas Indonesia U-22 baru mulai dibentuk sejak Senin (7/1). Pemusatan latihan yang dijalani skuat Garuda juga dipakai pelatih Indra Sjafri untuk menyeleksi sejumlah pemain.

Timnas Indonesia U-22 baru dijadwalkan menjalani uji coba pada awal Februari 2019.

Breaking News Timnas Indonesia U-22 Malaysia Piala AFF U-22
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Inggris
Tidak Mau Ambil Risiko, Chelsea Istirahatkan Cole Palmer hingga November
Chelsea memastikan bahwa Cole Palmer akan absen hingga November karena cedera pangkal paha yang dialaminya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 09 Oktober 2025
Tidak Mau Ambil Risiko, Chelsea Istirahatkan Cole Palmer hingga November
Timnas
Absen Lawan Arab Saudi, Kluivert Jawab Peluang Verdonk Turun saat Timnas Indonesia versus Irak
Timnas Indonesia harus takluk 2-3 dari Arab Saudi, pada laga Grup B Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion King Abdullah Sports City, Kamis (9/10) dini hari WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 09 Oktober 2025
Absen Lawan Arab Saudi, Kluivert Jawab Peluang Verdonk Turun saat Timnas Indonesia versus Irak
Piala Dunia
Prediksi dan Statistik Malta vs Belanda: Saatnya De Oranje Menjauh
Belanda siap menghadapi Malta pada Kualifikasi Piala Dunia 2026. De Oranje berpeluang menjauh dari Polandia jika meraih kemenangan di Ta'Qali Stadium.
Johan Kristiandi - Kamis, 09 Oktober 2025
Prediksi dan Statistik Malta vs Belanda: Saatnya De Oranje Menjauh
Liga Dunia
Menyusul Simone Inzaghi, Mantan Pelatih AC Milan Hijrah ke Arab Saudi
Mantan pelatih AC Milan, Sergio Conceicao, resmi mengambil alih posisi pelatih Al Ittihad untuk mengggantikan Laurent Blanc yang dipecat.
Yusuf Abdillah - Kamis, 09 Oktober 2025
Menyusul Simone Inzaghi, Mantan Pelatih AC Milan Hijrah ke Arab Saudi
Inggris
Sir Jim Ratcliffe Pastikan Ruben Amorim Setidaknya Tiga Tahun di Manchester United
Sir Jim Ratcliffe menegaskan Ruben Amorim tidak akan dipecat dan diberi waktu tiga tahun untuk membangun Manchester United menjadi tim kompetitif.
Johan Kristiandi - Kamis, 09 Oktober 2025
Sir Jim Ratcliffe Pastikan Ruben Amorim Setidaknya Tiga Tahun di Manchester United
Timnas
Patrick Kluivert Puji Penampilan Maarten Paes saat Timnas Indonesia Kalah dari Arab Saudi
Timnas Indonesia harus takluk 2-3 dari Arab Saudi, pada laga Grup B Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion King Abdullah Sports City, Kamis (9/10) dini hari WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 09 Oktober 2025
Patrick Kluivert Puji Penampilan Maarten Paes saat Timnas Indonesia Kalah dari Arab Saudi
Timnas
Tepis Isu Kontroversi, Patrick Kluivert Puji Kinerja Wasit Ahmad Al saat Timnas Indonesia Melawan Arab Saudi
Timnas Indonesia harus takluk 2-3 dari Arab Saudi, pada laga Grup B Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion King Abdullah Sports City, Kamis (9/10) dini hari WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 09 Oktober 2025
Tepis Isu Kontroversi, Patrick Kluivert Puji Kinerja Wasit Ahmad Al saat Timnas Indonesia Melawan Arab Saudi
Italia
AC Milan Perlu Menerima Rafael Leao Apa Adanya
Rafael Leao belum tampil optimal di awal musim Serie A 2025/2026. Perubahan posisi di bawah Massimiliano Allegri dan ekspektasi tinggi membuat performanya jadi sorotan
Johan Kristiandi - Kamis, 09 Oktober 2025
AC Milan Perlu Menerima Rafael Leao Apa Adanya
Timnas
Komentar Pedas Netizen Setelah Timnas Indonesia Keok: Mempertanyakan Taktik Patrick Kluivert dan Kangen Shin Tae-yong
Timnas Indonesia kalah 2-3 dari Arab Saudi di laga perdana Grup B kualifikasi Piala Dunia 2026. Netizen kritik taktik Patrick Kluivert dan rindu era Shin Tae-yong.
Johan Kristiandi - Kamis, 09 Oktober 2025
Komentar Pedas Netizen Setelah Timnas Indonesia Keok: Mempertanyakan Taktik Patrick Kluivert dan Kangen Shin Tae-yong
Italia
Adrien Rabiot Kritik Keputusan Laga AC Milan Digelar di Australia, CEO Serie A Kirim Balasan Menohok
Adrien Rabiot mengkritik keputusan memindahkan laga AC Milan vs Como ke Australia. CEO Lega Serie A, Luigi De Siervo, memberi respons tegas atas pernyataan sang gelandang.
Johan Kristiandi - Kamis, 09 Oktober 2025
Adrien Rabiot Kritik Keputusan Laga AC Milan Digelar di Australia, CEO Serie A Kirim Balasan Menohok
Bagikan