Sebastian Vettel Tunggu Putra Michael Schumacher di F1
BolaSkor.com - Pembalap Ferrari, Sebastian Vettel, mengaku menantikan putra Michael Schumacher, Mick Schumacher, membalap di F1. Vettel menilai Mick pantas mendapat kesempatan.
Mick mmengikuti jejak sang ayah membalap di dunia balap mobil. Memang, saat ini dia masih di F2, namun menurut rumor pembalap asal Jerman itu tengah didekati tim F1.
Adalah Alfa Romeo yang ditengarai menginginkan jasa Mick. Dia juga mendapat kesempatan turun di sesi latihan bebas di Sirkuit Nurburgring, Jerman, bersama tim itu.
Baca Juga:
Vettel pun memberikan dukungannya agar Mick mendapat kesempatan di F1. Bahkan, sesama pembalap Jerman itu berharap juniornya sudah bisa beraksi mulai musim depan.
"Saya tidak peduli tak menjadi pusat perhatian. Menurut saya, Mick pantas mendapatkan perhatian akhir pekan ini. Saya harap tidak hanya besok, tetapi di F1 musim depan," kata Vettel.
"Saya mendoakan Mick, tentu saja. Dia memiliki musim yang bagus dan memimpin klasemen di F2. Saya berharap dia bisa naik ke F1 pada musim depan."
"Saya rasa dia adalah anak yang baik. Saya sangat menyukainya dan yakin masa depannya cemerlang. Mungkin, kesempatan saat ini hanya awal baginya," imbuh Vettel.
Mick sendiri akan kembali mendapat kesempatan melakukan uji coba dengan mobil Alfa Romeo pada akhir pekan ini. Dia akan mengikuti latihan bebas.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Janji Shayne Pattynama kepada The Jakmania, Memberikan Segalanya untuk Persija
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung