Sayu Bella Sumbang Medali Emas Keempat untuk Indonesia dari MTB-XCO
BolaSkor.com - Medali emas diperoleh dari cabang olahraga sepeda mountain bike. Adalah Sayu Bella Sukma Dewi yang meraih kepingan emas dari nomor MTB Cross Country Olympic (XCO) putri yang berlangsung di Kulen Mountains, Sabtu (6/5).
Selain Sayu Bella, nomor tersebut juga diikuti Dara Latifah, Dela Anjar Wulan.
Untuk kategori putri, track yang harus dilalui yakni 3,7 kilometer dalam lima putaran, artinya secara total 18,5 kilometer seperti yang dilaporkan.
Baca Juga:
Medali Emas Pertama dari Aquathlon Jadi Lecutan Semangat untuk Tim Indonesia
Sayu Bella Sukma Dewi finis pertama dengan catatan 1 jam 13 menit 48 detik sesuai laman SEA Games 2023. Ia diikuti rider asal Malaysia Nur Assyira Zainal Abidin dan atlet asal Thailand Yonthanan Phonkla, yang finis di empat kedua dan ketiga.

Bagi Indonesia, itu menjadi medali emas keempat. Sebelumnya satu medali emas diperoleh dari Aquathlon di nomor individual putra melalui Rashif Amila Yaqin.
Dua medali emas tambahan didapat dari marathon lewat Agus Prayogo dan Odekta Elvina Naibaho yang masing-masing turun di nomor putra dan putri.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Jelang HUT Ke 97, Persija Luncurkan Buku Foto Bertajuk We Rise Again
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29500 Tiket Sudah Terjual
Persija vs PSIM, Rizky Ridho Ungkap Penyesalan karena Absen Akibat Akumulasi Kartu Kuning
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi