Samsul Arif Bicara Momen Penalti Kontra Arema FC serta Suporter Persis Solo

Samsul Arif menjadi perbincangan di media sosial setelah partai pekan ke-30 Liga 1 2022/2023.
Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 16 Maret 2023
Samsul Arif Bicara Momen Penalti Kontra Arema FC serta Suporter Persis Solo
Samsul Arif. (LIB)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Penyerang Persis Solo, Samsul Arif, menolak anggapan jika penalti kontra Arema FC merupakan hasil diving. Hasil imbang 1-1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (15/3) sore, cukup disesali skuat Laskar Sambernyawa.

Samsul Arif menjadi perbincangan di media sosial setelah partai pekan ke-30 Liga 1 2022/2023. Pada partai itu, Laskar Sambernyawa mendapat gol penyama kedudukan lewat penalti Fernando Rodriguez.

Penalti itu diberikan wasit setelah Samsul Arif jatuh di kotak terlarang. Wasit mengklaim Samsul Arif dijatuhkan pemain Arema FC hingga penalti layak diberikan pada Persis Solo.

Namun, momen ini mendapat reaksi keras dari pemain Arema FC maupun netizen yang menyaksikan dari layar kaca. Mereka menganggap Samsul Arif sengaja diving untuk mendapat penalti.

Baca Juga:

Dinilai Potensial, Persik Kediri Bentengi Khanafi Kontrak Jangka Panjang

Penalti Kontroversial Bukan Bahasan Menarik bagi Arema FC

Terkait hal itu, Samsul Arif menanggapinya dengan santai. Menurutnya, pada momen itu memang terjadi kontak fisik yang membuatnya terjatuh.

"Saya sebagai pemain yang merasakan di lapangan dan mereka yang di luar mungkin tidak merasakan momen yang saya alami," ujar Samsul Arif.

"Saya hanya mencoba membawa bola, melewati lawan dan ada hadangan. Saya tidak ada kesengajaan atau unsur diving, tapi yang jelas wasit lebih tahu itu dan saya tidak mau berkomentar banyak," lanjut Samsul Arif.

Samsul Arif terjatuh saat berusaha melewati pemain Arema FC. Dalam kecepatan yang lumayan tinggi, sedikit sentuhan saja bisa membuat seorang pemain terjatuh.

"Saya sedikit kehilangan keseimbangan dan saya tidak bisa menjaga itu," ucap Samsul Arif.

Diluar penalti itu, Samsul Arif menyesal tak bisa meraih poin penuh. Menurutnya, Arema FC menerapkan strategi yang membuat pemain Persis Solo frustasi dan tak bisa mengembangkan permainan.

Samsul Arif pun meminta maaf pada para suporter yang sudah datang ke Sleman. Eks Persebaya Surabaya ini sebenarnya ingin mempersembahkan kemenangan untuk ribuan suporter Persis Solo yang memenuhi tribun timur dan selatan.

"Sebetulnya saya kurang puas dengan hasil ini, karena ini menjadi momen pertama kita bermain di Yogyakarta dan mendapat dukungan suporter. Mereka datang dari Solo, seharusnya kita bisa memberikan hadiah kemenangan buat mereka, tapi kita patut bersyukur meraih satu poin," kata Samsul Arif.

Setelah ini, Persis Solo akan berangkat ke Kalimantan Selatan, untuk melawan Barito Putera di Stadion Demang Lehman, Selasa (21/3). (Laporan Kontributor Putra Wijaya)

Samsul arif Samsul Arif Munip Liga 1 Persis Solo Arema FC Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Jadwal
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Saksikan laga Tottenham Hotspur vs Manchester United di lanjutan Premier League 2025/2026, Sabtu 8 November 2025 pukul 19.30 WIB. Cek jadwal, kondisi skuad, dan link streaming resmi di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Sunderland jadi kejutan besar Premier League 2025/2026 dan siap menjamu Arsenal yang sedang melaju sempurna. Siapa yang lebih kuat? Simak prediksi skor, statistik, dan kondisi pemain terbaru.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Prediksi
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Tottenham Hotspur menjamu Manchester United di lanjutan Premier League 2025/2026. MU belum menang dari Spurs sejak 2022. Simak prediksi skor, kondisi tim, dan head to head lengkap.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Klasemen
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Peluang Timnas Indonesia U-17 untuk lolos ke babak berikutnya tinggal dari slot 8 peringkat 3 terbaik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Timnas Indonesia U-17 kalah 0-4 dari Brasil pada laga kedua Grup H, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Liga Indonesia
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Garudayaksa FC takluk 0-1 dari Sumsel United, pada laga lanjutan Championship Indonesia 2025/2026 di Staidon Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Timnas
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Garuda Qatar memastikan bakal memberikan dukungan maksimal untuk Timnas Indonesia U-17 di laga kontra Brasil U-17, Jumat (7/11). Dhani Mizanna, Divisi Publikasi dan Media Garuda Qatar
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Jadwal
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Liga Indonesia
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Liga Nusantara 2025/2026 rencananya akan bergulir mulai akhir November ini.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Bagikan