Saat Premier League Vakum, Penonton Kompetisi Amatir Melonjak
BolaSkor.com - Ada catatan menarik menyusul penghentian sementara gelaran Premier League sebagai antisipasi penyebaran virus corona. Jumlah penonton yang menyaksikan laga kompetisi amatir di Inggris mengalami lonjakan.
Setelah Premier League dan kompetisi profesional kasta bawahnya resmi ditunda, ada kompetisi di Inggris yang jumlah penontonnya melonjak. Kompetisi tersebut adalah liga amatir atau non-league.
Baca Juga:
Liga Ditunda karena Virus Corona, Liverpool Tetap akan Diberikan Titel Premier League

Meski jadwal pertandingan Premier League, English Football League, dan Women's Super League dihentikan sampai 3 April 2020 untuk mencegah penyebaran virus corona, divisi amatir yang tergabung dalam The National League memutuskan untuk tetap berjalan untuk tiga divisi mereka.
Enam pertandingan di divisi tingkat kelima dalam piramida kompetisi sepak bola Inggris ini berjalan sesuai jadwal Sabtu (14/3). Namun keputusan ini telah dikritik beberapa manajer klub.
Meski begitu, jumlah penonton di lima dari enam pertandingan tercatat mengalami kenaikan dibandingkan dengan rata-rata setiap pekannya.
Sebagai contoh laga di divisi ketujuh. Tercatat ada 3.274 penonton yang menyaksikan langsung pertandingan South Shields menghadapi FC United of Manchester dalam Liga Primer Utara. Kabar terakhir, penyelenggara komeptisi akhirnya memutuskan menunda jalannya liga mulai pekan mendatang.
Yusuf Abdillah
9.919
Berita Terkait
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin