Rumor Barcelona Dianggap Angin Lalu oleh Roberto Martinez
BolaSkor.com - Roberto Martinez menjadi salah satu kandidat pengganti Ronald Koeman di Barcelona. Namun pelatih Timnas Belgia itu menganggap rumor tersebut sebagai angin lalu saja.
Posisi Koeman sebagai pelatih Barcelona memang berada di ujung tanduk. Hal itu tak lepas dari serangkaian hasil buruk yang diraih Blaugrana.
Presiden Barcelona, Joan Laporta memang sudah menjamin posisi Koeman. Namun pendiriannya bisa berubah jika Gerard Pique dan kawan-kawan gagal meraih hasil maksimal dalam beberapa laga berikutnya.
Baca Juga:
5 Kandidat Pelatih Pengganti Ronald Koeman di Barcelona
Harga yang Harus Dibayar Barcelona jika Pengin Rekrut Roberto Martinez
Roberto Martinez Dipertahankan sebagai Pelatih Timnas Belgia
Martinez menjadi kandidat terkuat pelatih yang akan ditunjuk Barcelona andai Koeman dipecat. Ia bahkan mengungguli calon lain seperti Xavi Hernandez dan Antonio Conte.
Martinez memang sudah membuktikan kualitasnya. Ia sukses membawa Timnas Belgia menjadi salah satu tim yang disegani dan menempati peringkat satu FIFA.
Yang bersangkutan juga sudah mendengar rumor ketertarikan Barcelona. Namun Martinez masih ingin fokus mempersembahkan trofi UEFA Nations League untuk Belgia.
"Saya belum benar-benar memikirkannya (rumor Barcelona). Saya telah memikirkan UEFA Nations League selama satu setengah tahun dan itulah yang membuat saya khawatir sekarang," kata Martinez kepada AS.
Meski begitu, Martinez merasa tersanjung dengan rumor ketertarikan Barcelona. Kerja kerasnya selama ini mulai diakui.
Martinez memang bukan pelatih spesialis tim besar. Sebelum menangani Timnas Belgia, ia hanya menangani tim-tim kedua hitam seperti Swansea City, Wigan Athletic, dan Everton.
Fakta tersebut cukup mengherankan mengingat Martinez berasal dari Spanyol. Barcelona pun berpeluang menjadi klub Negeri Matador pertama yang ditanganinya.
"Saya sudah jauh dari rumah selama bertahun-tahun. Tidak banyak penggemar yang tahu tentang karier saya, bahwa saya tujuh tahun berturut-turut di Premier League," tambahnya.
"Ini membuat saya tertawa. Saya pikir ada perubahan sejak Piala Dunia 2018."
6.514
Berita Terkait
Hadapi SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand Jumat 28 November
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions