Robert Lewandowski Dicadangkan, Rekor Bayern Munchen Diakhiri Hoffenheim

Hoffenheim jadi tim pertama yang mengakhiri catatan tak pernah kalah Bayern Munchen.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 28 September 2020
Robert Lewandowski Dicadangkan, Rekor Bayern Munchen Diakhiri Hoffenheim
Hoffenheim 4-1 Bayern Munchen
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Bayern Munchen pada akhirnya tak kuasa menahan keletihan karena jadwal padat setelah menjuarai treble winners Bundesliga, DFB Pokal, dan Liga Champions musim lalu. Kemudian Bayern juara Piala Super Eropa dengan mengalahkan Sevilla beberapa waktu lalu.

Tak lama setelah mengalahkan Sevilla Bayern bertanding di markas Hoffenheim di Rhein-Neckar Arena dalam lanjutan laga Bundesliga, Minggu (27/09) malam WIB. Robert Lewandowski yang mengaku kelelahan dicadangkan oleh Hans-Dieter Flick untuk kali pertama selama dua tahun terakhir.

Alhasil Hoffenheim memanfaatkan rasa letih Bayern itu dan menang dengan skor 4-1 via gol Ermin Bicakcic (16'), Munas Dabbur (24'), dan dua gol Andrej Kramaric (77' dan 90+2' penalti) yang diperkecil gol Joshua Kimmich di menit 36.

Menurut Opta untuk kali pertama Bayern menderita kekalahan setelah melalui 32 laga di seluruh kompetisi tanpa pernah kalah. Sebastian Hoeness, sepupu eks Presiden Bayern Uli Hoeness menurunkan taktik 3-4-3 dan efektif melawan Bayern.

Baca Juga:

Bayern Munchen 2-1 Sevilla: Lewat Perpanjangan Waktu, Die Roten Raih Trofi Piala Super Eropa Kedua

Bayern Munchen Akhirnya Tumbang, Hansi Flick Enggan Cari Alasan

Thomas Muller Segera Rebut Status Pesepak Bola Tersukses Jerman

Hoffenheim 4-1 Bayern Munchen

Hoeness jadi pelatih kedua yang memenangi dua laga Bundesliga pertamanya setelah Ralf Rangnick. Lalu untuk Kramaric dia telah mencetak sembilan gol di tiga laga terakhirnya di Bundesliga.

Catatan hebat juga dimiliki oleh Dabbur. Striker timnas Israel telah mencetak tiga gol dari dua laga kompetitifnya melawan Bayern Munchen.

"Laga berjalan seperti yang kami bayangkan. Kami tidak memulai permainan dengan baik. Pada 10 menit pertama Bayern dominan, tapi kemudian kami memecah kebuntuan," ucap Hoeness di laman resmi Hoffenheim.

"Kami berhasil untuk selalu tetap berbahaya dan mempertahankan area penalti kami dengan sangat baik. Kualitas tim kami bukanlah rahasia dan saya tidak terkejut dengan hasilnya."

"Tim menunjukkan apa yang bisa mereka lakukan. Tapi kita tidak boleh lupa bahwa Bayern bermain selama 120 menit di tengah pekan. Bagaimana pun juga hasil itu adalah kinerja yang kuat dari kami."

Sementara Flick tidak menyalahkan pemain-pemain Bayern atas kekalahan tersebut, sebab meski kelelahan Bayern berusaha untuk tetap terhindar dari kekalahan di laga tersebut dan menunjukkan karakter kuat.

"Ada banyak alasan untuk kekalahan itu, tetapi dalam hal kemauan dan keinginan mereka, saya tidak bisa menyalahkan tim sama sekali. Mentalitas setelah 120 menit pada hari Kamis sangat bagus," tambah Hansi Flick.

"Kami memberi lawan terlalu banyak peluang dan kami tidak seefektif di sisi ofensif seperti biasanya. Pujian besar untuk Hoffenheim. Tim ini menunjukkan performa yang sangat kuat, dan juga pujian untuk Sebastian Hoeness sendiri - timnya telah disesuaikan dengan sangat baik."

"Mereka menutup ruang kami dengan sangat baik, kami tidak memiliki banyak kesempatan untuk memainkan permainan ofensif kami dengan cara yang biasanya kami bisa.

"Saya tidak menyalahkan kelelahan sebagai penyebab kekalahan. Kami hanya belum bisa bermain sesuai keinginan kami, dengan dinamisme yang biasanya kami bisa lakukan," pungkas Flick.

Breaking News Bayern FC Bayern Bayern munchen Bundesliga Bundesliga Jerman
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.882

Berita Terkait

Timnas
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, menyebut calon pelatih Timnas Indonesia mayoritas berasal dari Eropa, termasuk Belanda.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil akhir
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Persib Bandung harus menerima kekalahan tipis dari Lion City Sailors FC pada ajang AFC Champions League Two 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Atletico Madrid menghadapi Inter Milan pada matchday 5 Liga Champions 2025/2026. Cek link streaming resmi, jadwal, dan kondisi terbaru kedua tim!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Italia
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Direktur Ooahraga AC Milan Igli Tare, masih berniat untuk membuka kembali negosiasi perpanjangan kontrak dengan Mike Maignan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Timnas
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
PSSI mulai bergerak ke Eropa untuk mewawancara kandidat pelatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 26 November 2025
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Liga Champions
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Untuk pertama kalinya, Eberechi Eze dan Michael Olise akan kembali berada dalam satu lapangan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Berikut fakta dan statistik yang perlu diketahui jelang menyaksikan duel Arsenal melawan Bayern Munchen di Emirates.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Bulu Tangkis
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Raymond/Joaquin yang mencuri perhatian di turnamen level Super 500 Australia Open 2025 langsung digadang-gadang sebagai The Next Minions.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Inggris
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Dalam laga melawan Chelsea di Liga Champions, bintang Barcelona Lamine Yamal dibuat tidak berkutik oleh Marc Cucurella.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Liga Champions
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Liverpool akan menjamu PSV Eindhoven di Stadion Anfield dalam pertandingan lanjutan Liga Champions 2025-2026, Kamis (27/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Bagikan