Robert Lewandowski Beri Sinyal Masa Depannya di Barcelona
BolaSkor.com - Masa depan Robert Lewandowski bersama Barcelona sempat menjadi tanda tanya. Namun penyerang Polandia itu memberi sinyal dia akan tetap di klub LaLiga itu musim depan.
Lewandowski bergabung dengan Barca dari Bayern Munchen pada 2022 dengan nilai transfer sekitar 43 juta euro. Lewandowski saat ini masih terikat kontrak yang akan berakhir pada Juni 2026.
Bersama Barca, penyerang yang juga pernah membela Borussia Dortmund itu memenangkan gelar LaLiga musim lalu serta Piala Super Spanyol.
Pemain berusia 35 tahun itu mengakhiri musim debutnya sebagai pencetak gol terbanyak liga dengan 23 gol. Dia telah mencetak 18 gol musim ini.
Baca Juga:
Barcelona Pilih Hansi Flick untuk Gantikan Xavi
Barcelona Akan Tentukan Masa Depan Lewandowski dalam Waktu Dekat

Ketidakpastian tentang masa depan Lewandowski di klub semakin meningkat sejak manajer Xavi awalnya mengumumkan kepergiannya pada Januari.
Barcelona juga menghadapi tantangan ekonomi, dengan tagihan gaji yang membengkak dan proyek renovasi stadion sebesar 1,6 miliar euro.
"Tentu saja, bagi saya itu sangat jelas. Saya ingin memenangkan banyak gelar bersama Barcelona dan saya yakin musim depan kami akan lebih kuat lagi dan kami juga akan memenangkan gelar," kata Lewandowski kepada Mundo Deportivo.
“Saya selalu menginginkan yang terbaik, bukan hanya untuk saya, tapi untuk rekan satu tim. Saya yakin tim ini akan memenangkan gelar musim depan karena saya melihat apa yang kami lakukan setiap hari."
“Bagi saya, itulah yang penting karena ini adalah klub yang saya pegang erat di hati saya. Saya ingin memberikan banyak hal untuk tim dan klub,” ujarnya.
Yusuf Abdillah
10.061
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta