Respons Rumor Mbappe, Presiden Real Madrid Sadari Keinginan Suporter
BolaSkor.com - Real Madrid terus disebut akan menjadi pelabuhan terbaru dalam karier Kylian Mbappe. Rumor itu membuat Florentino Perez selaku presiden klub angkat bicara.
Bukan rahasia lagi kalau Mbappe menjadi salah satu komoditas terpanas di bursa transfer. Selain memiliki kualitas, kontraknya yang hanya tersisa satu tahun bersama Paris Saint-Germain (PSG) juga menimbulkan banyak spekulasi.
Mbappe sendiri tak menampik ingin mencari tantangan baru di luar negeri. Real Madrid kemudian menjadi satu dari sedikit opsi yang bisa dipilih penyerang berusia 22 tahun tersebut.
Baca Juga:
Real Madrid Tolak Kenaikan Gaji Ferland Mendy
Real Madrid Bersiap Jual Raphael Varane
Presiden LaLiga: Real Madrid Lebih Cerdas ketimbang Barcelona
Madrid memang memiliki daya tarik tersendiri bagi pemain bintang. Apalagi Perez punya kebiasaan mengumpulkan superstar di Santiago Bernabeu.
Masalahnya, Madrid tengah mengalami krisis finansial. Hal itu membuat Los Blancos diragukan mampu menebus Mbappe dari PSG.
Hal ini tampaknya juga membuat Perez lebih berhati-hati menanggapi isu Mbappe. Ia seolah tak mau sesumbar mampu mendapatkan incarannya tersebut.
“Mbappé adalah salah satu pemain terbaik di dunia, tentu saja. Saya tahu apa yang diinginkan para penggemar dan saya tidak berbicara tentang pemain lain, itu tidak menghormati klubnya," kata Perez dalam program El Transistor.
"Hal yang sama berlaku untuk Erling Haaland. Saya tidak mau berbicara tentang mereka."
Mbappe akan membuat keputusan antara bertahan atau pergi dari PSG usai gelaran Piala Eropa 2020. Jika memang berminat, Madrid harusnya sudah mulai bergerak mendekatinya.
Madrid memang harus mewaspadai manuver klub lain terutama wakil Premier League yang kondisi finansialnya lebih stabil. Tim-tim seperti Chelsea, Manchester City dan Liverpool memang punya peluang untuk menikung Mbappe.
6.514
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat