Real Madrid Bersiap Jual Raphael Varane

Madrid enggan kehilangan Varane secara cuma-cuma tahun depan.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 24 Juni 2021
Real Madrid Bersiap Jual Raphael Varane
Raphael Varane (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Real Madrid tampaknya sudah mulai menyerah untuk mempertahankan Raphael Varane. Los Blancos sekarang membuka peluang menjual bek Timnas Prancis tersebut pada musim panas ini.

Setelah kehilangan Sergio Ramos, Madrid memang fokus memperpanjang kontrak Varane. Ikatan kerja sama kedua pihak memang akan berakhir tahun depan.

Namun negosiasi kedua pihak menemui jalan buntu. Madrid pun berada dalam dilema antara terus membujuknya menandatangani kontrak anyar atau melepasnya pada musim panas ini guna menghindari kerugian.

Baca Juga:

Soal Raphael Varane, Manchester United Dapat Saingan Klub Sultan dari Prancis

Andai Varane, Kane, dan Sancho Bergabung, Manchester United Otomatis Juara

Daripada Sergio Ramos, Real Madrid Lebih Pilih Pertahankan Raphael Varane

Raphael Varane

Madrid tentu trauma usai kehilangan Ramos secara gratis. Varane memang bisa mengikuti jejak rekan duetnya tersebut jika perpanjangan kontrak tak kunjung disepakati.

Menurut laporan Diario AS, Madrid sudah mengambil keputusan. Raksasa Spanyol itu akan menjual Varane karena sang pemain tak menunjukkan niatnya untuk memperpanjang kontrak.

Madrid bahkan siap menurunkan banderol Varane yang diyakini saat ini mencapai 50 juta euro. Hal tersebut dilakukan agar pemain berusia 28 tahun itu laku terjual.

Keputusan Madrid ini tentu menjadi kabar baik bagi Manchester United. Bukan rahasia lagi kalau Setan Merah sudah memburu Varane sejak beberapa musim terakhir.

Meski begitu, Manchester United tak boleh lengah. Paris Saint-Germain juga siap menikung Varane yang kini tengah fokus memperkuat Prancis di Piala Eropa 2020.

Raphael varane Real Madrid Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Hansi Flick, pelatih Barcelona, memamerkan rekor bagus klub atas Real Madrid jelang final Piala Super Spanyol bertajuk El Clasico.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Bagikan