Rekor Individu dan Tim yang Bisa Dipecahkan di Olimpiade Paris 2024

Berikut beberapa rekor unik individu dan tim yang mungkin dipecahkan di Paris 2024.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Kamis, 25 Juli 2024
Rekor Individu dan Tim yang Bisa Dipecahkan di Olimpiade Paris 2024
Medali Olimpiade Paris 2024 (olympic.com)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Olimpiade memiliki sejarah panjang dengan ribuan atlet dari seluruh dunia menyajikan tontonan olahraga yang penuh drama, intrik, dan semangat.

Pada saat beberapa atlet telah berkompetisi di beberapa Olimpiade, atlet lainnya akan mewakili negaranya untuk pertama kalinya. Tidak sedikit pula atlet yang datang membawa asa untuk mengukir namanya dalam buku rekor.

Berikut beberapa rekor unik individu dan tim yang mungkin dipecahkan di Paris 2024.

Bintang basket Amerika Serikat Kevin Durant bisa menjadi atlet pria pertama yang memenangkan empat medali emas dalam olahraga beregu jika Tim Basket AS memenangkan medali emas kelima berturut-turut.

Baca Juga:

Mary Hanna, Atlet Tertua di Olimpiade Paris 2024

Olimpiade Paris 2024: FIFA Selidiki Kasus Drone Mata-Mata Milik Tim Sepak Bola Putri Kanada

Pengamanan Pembukaan Olimpiade Paris 2024, Penembak Jitu hingga Teknologi AI

Kevin Durant (x/usabasketball)

Namun rekor Durant dapat disamai hanya 24 jam kemudian jika Prancis memenangkan cabang olahraga handball putra. Pemain handball terbaik dunia Nikola Karabatic, telah tampil di lima Olimpiade terakhir, membantu timnya memenangkan medali emas di Beijing 2008, London 2012, dan Tokyo 2020.

Di bagian putri, pebasket AS Kelsey Plum dan Jackie Young bisa menjadi pemain pertama yang meraih medali emas Olimpiade di nomor 3x3 dan 5x5. Duo ini membantu AS meraih medali emas 3x3 putri di Tokyo 2020.

Di tempat lain, peraih medali emas tujuh kali Isabell Werth dan Katie Ledecky memiliki kesempatan untuk mencatatkan nama mereka dalam buku sejarah dengan memenangkan medali emas Olimpiade terbanyak dalam olahraga apa pun. Rekor wanita saat ini dipegang oleh pesenam Larisa Latynina, yang meraih sembilan medali emas.

Atlet berkuda Jerman Werth bisa memenangkan dua medali emas di Chateau de Versailles untuk menyamai Latynina, sementara perenang Amerika Ledecky bisa menyalip keduanya jika dia memenangkan tiga dari empat event yang diikutinya.

Atlet menembak Georgia Nino Salukvadze berpeluang memperpanjang rekornya berkompetisi di Olimpiade terbanyak. Paris 2024 akan menjadi Olimpiade yang ke-10.

Salukvadze telah tampil di setiap Olimpiade sejak Seoul 1988. Salukvadze memiliki tiga medali emas atas namanya.

Di kategori beregu, tim basket putri AS dapat membuat sejarah. Jika mereka meraih medali emas, itu akan menjadi yang kedelapan berturut-turut. Meraka akan memecahkan rekor medali emas berturut-turut terpanjang di tim mana pun.

Sedangkan pemain basket putri veteran AS Diana Taurasi dapat memperpanjang rekor sebagai atlet dengan medali emas Olimpiade terbanyak dalam olahraga beregu dengan enam medali emas.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Olimpiade 2024 Olimpiade Paris 2024 Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.531

Berita Terkait

Italia
AC Milan Terlalu Bergantung kepada Adrien Rabiot
Paolo Di Canio menilai AC Milan terlalu bergantung pada Adrien Rabiot. Tanpa Rabiot, Milan dinilai kesulitan mencetak gol dan tampil tidak konsisten.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
AC Milan Terlalu Bergantung kepada Adrien Rabiot
Italia
Sandro Tonali Ungkap Starting XI Terbaik Versinya, Ada Pemain Milan dan Inter
Sandro Tonali merilis starting XI terbaik versi dirinya. Ada Donnarumma, Leao, hingga dua pemain Inter. Satu nama yang muncul jadi sorotan besar.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Sandro Tonali Ungkap Starting XI Terbaik Versinya, Ada Pemain Milan dan Inter
Italia
Presiden Napoli Jawab Isu Pengunduran Diri Antonio Conte
Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, membantah isu Antonio Conte akan mundur. Ia menegaskan Conte tetap melatih dan hubungan keduanya baik.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Presiden Napoli Jawab Isu Pengunduran Diri Antonio Conte
Klasemen
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras U-17
Timnas Indonesia U-17 masih punya peluang lolos ke babak 32 besar.
Rizqi Ariandi - Selasa, 11 November 2025
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras U-17
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Kalahkan Honduras, Timnas Indonesia U-17 Cetak Sejarah
Timnas Indonesia U-17 meraih kemenangan pertamanya di level Piala Dunia U-17 2025.
Rizqi Ariandi - Selasa, 11 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Kalahkan Honduras, Timnas Indonesia U-17 Cetak Sejarah
Timnas
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Mantan bek Timnas Indonesia, Hamka Hamzah, menyarankan kepada PSSI untuk tidak buru-buru memilih pelatih baru untuk menukangi Tim Merah Putih.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Italia
Tergusur dari Puncak Serie A, Para Pemain Napoli Ingin Singkirkan Antonio Conte?
Napoli hanya memenangkan dua dari lima pertandingan terakhir di semua kompetisi dan belum mencetak gol dalam tiga pertandingan terakhir.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Tergusur dari Puncak Serie A, Para Pemain Napoli Ingin Singkirkan Antonio Conte?
Inggris
Capai 1.000 Pertandingan, Daya Magis Pep Guardiola Tidak Lekang oleh Waktu
Tidak ada tempat yang lebih diinginkan Pep Guardiola untuk menjalani pertandingan ke-1.000 dalam karier kepelatihannya selain di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Capai 1.000 Pertandingan, Daya Magis Pep Guardiola Tidak Lekang oleh Waktu
Inggris
Liverpool Harus Fokus Raih Hasil, Bukan Perebutan Juara
Liverpool merosot ke posisi kedelapan klasemen Premier League setelah 11 pertandingan, tertinggal delapan poin dari Arsenal di puncak.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Liverpool Harus Fokus Raih Hasil, Bukan Perebutan Juara
Timnas
Harga dan Cara Mendapatkan Tiket Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22
Simak informasi lengkap mengenai harga dan cara mendapatkan tiket laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
Harga dan Cara Mendapatkan Tiket Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22
Bagikan