LaLiga

Real Madrid Sangat Beruntung Memiliki Toni Kroos

Ancelotti memuji kepribadian dan karakter Kroos yang memutuskan untuk mengakhiri karier.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Minggu, 26 Mei 2024
Real Madrid Sangat Beruntung Memiliki Toni Kroos
Toni Kroos (x/realmadrid)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Real Madrid sangat beruntung dapat memiliki Toni Kroos selama satu dekade. Demikian kata pelatih Madrid Carlo Ancelotti seusai laga terakhir Kroos di Santiago Bernabeu.

Ancelotti memuji kepribadian dan karakter Kroos yang memutuskan untuk mengakhiri karier sepak bolanya di puncak performa.

"Pastinya dia salah satu yang terbaik. Seorang gelandang berkualitas tinggi dengan karakter luar biasa, tidak egois, sangat rendah hati, dan selalu mengutamakan tim," ujar Ancelotti dikutip Reuters.

"Sungguh beruntung memiliki dia selama sepuluh tahun."

Baca Juga:

AC Milan dan Real Madrid Tutup Musim dengan Hasil Imbang

Resmi Pensiun, Berikut Perjalanan Karier Toni Kroos dalam Angka

Menanti Nasib Italiano dan Ancelotti setelah Gasperini Juara Liga Europa

Kroos mengucapkan salam perpisahan kepada para penggemar pada penampilan terakhirnya di Santiago Bernabeu.

Ancelotti menyatakan bahwa pemain berumur 34 tahun itu memilih untuk pensiun di puncak karier yang gemilang.

"Sangat sulit untuk bermain lebih baik dari apa yang telah Kroos lakukan di tim ini," katanya.

"Dia telah mengambil keputusan yang sangat berani untuk pensiun, sesuatu yang tak terbayangkan oleh banyak orang. Namun dia menunjukkan banyak karakter dan cara perpisahannya sangatlah indah."

"Ini adalah perpisahan dari seorang pemain besar dalam dunia sepak bola. Dan, saya ulangi, kami sangat beruntung memilikinya," tambah Ancelotti.

Real Madrid yang sudah dipastikan menjadi juara LaLiga masih akan berhadapan dengan Borussia Dortmund di final Liga Champions pekan depan di Stadion Wembley. Pertandingan tersebut akan menjadi laga terakhir Kroos bersama Los Blancos yang mengejar gelar Liga Champions Eropa ke-15.

"Semoga kami dapat mengangkat trofi Liga Champions. Itu akan menjadi perpisahan yang sempurna bagi seorang legenda," harap Ancelotti.

Toni Kroos Real Madrid Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

10.015

Berita Terkait

Spanyol
Superkomputer Prediksi Hasil Villarreal vs Real Madrid: Los Blancos Masih Lebih Dominan
Real Madrid masih lebih dominan menurut superkomputer Opta saat bertandang ke markas Villarreal. Simak peluang menang, statistik, dan potensi hasil laga panas LaLiga ini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Villarreal vs Real Madrid: Los Blancos Masih Lebih Dominan
Inggris
Superkomputer Prediksi Hasil Bournemouth vs Liverpool: The Reds Unggul, tetapi Tidak Dominan
Liverpool dijagokan superkomputer Opta, namun Bournemouth bisa memberi kejutan di Vitality Stadium. Simak prediksi skor, peluang menang, dan analisis laga Bournemouth vs Liverpool di Premier League.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Bournemouth vs Liverpool: The Reds Unggul, tetapi Tidak Dominan
Spanyol
Villarreal vs Real Madrid: Arbeloa Berharap Kemenangan atas Monaco Jadi Titik Balik
Pelatih Real Madrid Alvaro Arbeloa bersiap menjalani laga sulit saat melawat ke markas Villarreal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Villarreal vs Real Madrid: Arbeloa Berharap Kemenangan atas Monaco Jadi Titik Balik
Inggris
Superkomputer Prediksi Hasil Manchester City vs Wolves: The Citizens Tidak Akan Terbendung
Manchester City dijagokan superkomputer Opta saat menjamu Wolves di Etihad. Peluang menang The Citizens sangat besar! Simak prediksi skor, statistik, dan potensi hasil laga ini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Manchester City vs Wolves: The Citizens Tidak Akan Terbendung
Inggris
Pep Guardiola Klaim Arsenal Klub Terbaik Dunia Saat Ini
Bos Manchester City Pep Guardiola mengklaim bahwa Arsenal merupakan klub terbaik di dunia saat ini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Pep Guardiola Klaim Arsenal Klub Terbaik Dunia Saat Ini
Inggris
Arne Slot Beberkan Rencana Liverpool di Ujung Bursa Transfer Januari
Pelatih Liverpool Arne Slot mengisyaratkan akan tetap menggunakan skuad yang ada hingga akhir musim.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Arne Slot Beberkan Rencana Liverpool di Ujung Bursa Transfer Januari
Inggris
Alasan Manchester United Langsung Umumkan Kepergian Casemiro
Manchester United mengumumkan Casemiro bakal hengkang pada akhir musim nanti meski sang pemain masih memiliki lima bulan sisa kontraknya.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Alasan Manchester United Langsung Umumkan Kepergian Casemiro
Inggris
Nilai Arsenal Belum Sempurna, Mikel Arteta Waspadai Kebangkitan Manchester United
Pelatih Arsenal Mikel Arteta memperingatkan tim asuhannya untuk tetap membumi menjelang laga penting melawan Manchester United.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Nilai Arsenal Belum Sempurna, Mikel Arteta Waspadai Kebangkitan Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Villarreal vs Real Madrid: Ujian di Tengah Momentum
Real Madrid sedang on fire, tapi Villarreal siap jadi batu sandungan! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi kejutan laga Villarreal vs Real Madrid di LaLiga.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Villarreal vs Real Madrid: Ujian di Tengah Momentum
Liga Indonesia
Target Juara di HUT ke-500 Tahun Jakarta, Promono Anung Ungkap Persija Bakal Jor-Joran Belanja Pemain di Musim Depan
Semuanya dilakukan untuk mencapai target menjadi juara Super League 2026/2027, di mana tahun depan menjadi HUT ke-500 Kota Jakarta.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 24 Januari 2026
Target Juara di HUT ke-500 Tahun Jakarta, Promono Anung Ungkap Persija Bakal Jor-Joran Belanja Pemain di Musim Depan
Bagikan