RB Leipzig Vs Manchester City: Wakil Jerman Bukan Masalah untuk The Citizens
BolaSkor.com - Manchester City akan menantang RB Leipzig pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions musim ini, di Red Bull Arena Leipzig, Kamis (23/2) dini hari WIB. Menurut catatan, The Citizens mendominasi ketika menghadapi wakil Jerman.
Upaya Manchester City meraih gelar Liga Champions pertama dalam sejarah akan ditantang Leipzig. Pada pertemuan pertama, Man City akan bertindak sebagai tim tamu.
Baca Juga:
Anfield yang Tak Angker Lagi di Eropa
Deretan Fakta Menarik dari Kemenangan Mengesankan Real Madrid di Kandang Liverpool
Hasil Liga Champions: Madrid Comeback di Kandang Liverpool, Napoli Hancurkan Frankfurt
Guardiola bersemangat jelang pertandingan melawan Leipzig. Ia akan menikmati kultur sepak bola di Jerman.
"Impiannya adalah untuk melenggang, menampilkan performa yang bagus, dan melaju ke perempat final," kata Guardiola pada laman resmi Manchester City.
"Kami akan menuju Eropa untuk mencoba menampilkan sepak bola yang kami miliki di budaya baru, stadion baru, di mana penuh dengan semangat dan orang-orang baik."
Ini bukan pertama kalinya Manchester City menghadapi tim asal Jerman di Liga Champions. Sebelumnya, The Citizens sudah 17 kali berhadapan dengan wakil Jerman.
Dari jumlah tersebut, Manchester City tampil mendominasi. Man City meraih 14 kemenangan dan 2 imbang. Man City mencetak rata-rata 2,6 gol per pertandingan.
Meski demikian, Manchester City pantang besar kepala. Sebab, satu-satunya kekalahan kontrak tim Jerman dalam periode itu terjadi melawan Leipzig pada musim lalu. Skuad asuhan Guardiola itu tumbang dengan skor tipis 2-1.
Johan Kristiandi
18.182
Berita Terkait
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman