Raphael Varane Ungkap Perbedaan Besar Real Madrid dengan Manchester United

Real Madrid dan Manchester United besar secara brand, tetapi situasi kedua klub kontradiktif.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 19 Februari 2025
Raphael Varane Ungkap Perbedaan Besar Real Madrid dengan Manchester United
Raphael Varane (@charlotteharpur)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Bek asal Prancis, Raphael Varane, memutuskan untuk gantung sepatu alias pensiun pada September 2024 pasca membela Como dalam waktu singkat dari musim panas 2024. Pensiun pada usia 31 tahun, Varane sudah meninggalkan sepak bola Benua Biru (Eropa) dengan kesuksesan besar.

Terutamanya kala Varane membela Real Madrid dari 2011 hingga 2021. 10 tahun dengan Los Blancos, juara Piala Dunia 2018 dengan Prancis tersebut telah memenangi tiga titel LaLiga, satu Copa del Rey, tiga Piala Super Spanyol, dan empat Liga Champions.

Karier singkatnya dengan Man United (tiga tahun) menjadi pemanis dengan raihan satu titel Piala FA dan Piala Liga. Di sana juga Varane lebih banyak menghabiskan waktu di ruang perawatan karena cedera. Namun, Varane senang dapat diberi kesempatan memperkuat Man United.

Baca Juga:

Kabur Aja Dulu, 7 Pemain Tampil Lebih Baik setelah Pergi Meninggalkan Manchester United

Ruben Amorim Tak Bisa Terus-terusan Memaksakan Sistem Bermainnya di Manchester United

Ancaman Degradasi Kian Nyata, Manchester United Diyakini Hanya Sekali Menang dari 13 Laga Tersisa

"Itu adalah klub yang selalu membuat saya bermimpi. Stadionnya, para penggemarnya, apa yang diwakilinya," terang Varane kala diwawancara The Athletic.

"Saya menginginkan yang terbaik untuk tim. Terkadang saya mengatakan sesuatu kepada pelatih, bukan untuk saya, tetapi untuk tim, atau karena para pemain merasakan sesuatu. (Final) Piala FA sama sekali bukan tentang membuktikan sesuatu kepadanya," tambah Varane mengenang final Piala FA.

"Motivasi saya adalah untuk meraih prestasi bersama tim, untuk membuat para penggemar senang, dan yang terpenting untuk merasakan perasaan memasuki lapangan sebagai seorang gladiator yang kembali dengan kemenangan. Itu adalah perasaan terbaik."

Beda Real Madrid dengan Manchester United

Raphael Varane di Real Madrid (UEFA)

Membela dua klub dengan brand besar di dunia tapi nasibnya berbeda, Varane memberikan perbedaan yang ada di Madrid dan Man United, khususnya dari segi struktur manajemen dan kejelasan akan gaya sepak bola yang dimainkan.

"Bahkan dari dalam sebagai pemain, tidak ada struktur yang jelas tentang bagaimana segala sesuatunya akan berjalan. Tidak ada metodologi yang pasti selama bertahun-tahun," imbuh Varane.

"Di Madrid, mereka memiliki cara yang pasti untuk melakukan berbagai hal di setiap level klub. Di Manchester (United), tidak cukup jelas atau pasti untuk mengetahui cara merekrut, cara bermain, cara berkomunikasi. Tidak ada prosedur, proses, dan struktur yang sama."

"Itu bukan tanggung jawab satu orang. Itulah masalahnya — kami (pemain) bahkan tidak tahu siapa yang salah. Itu harus ada dalam keseluruhan struktur organisasi."

"Ada terlalu banyak orang yang terlibat dalam proses pengambilan keputusan, jadi kami tidak tahu siapa yang benar-benar membuat keputusan. Saya tidak bisa mengatakan siapa yang bertanggung jawab, saya tidak tahu. Itu sedikit dari semua orang dan sedikit dari tidak seorang pun."

Raphael Varane di Manchester United (Getty Images)

Perbedaan lain yang dibahas adalah soal pemain-pemain ketika membela Madrid dan Man United.

"Di Madrid, Anda dapat melihat bahwa selama bertahun-tahun telah ada kerangka kerja. Seorang pemain ditambahkan, beberapa pemain pergi, tetapi selalu ada fondasi yang kokoh," tambah Varane.

"Ketika Anda merekrut pemain muda yang berbakat, mereka harus belajar sebelum mereka dapat bermain. Itu memberi mereka waktu untuk berkembang. Ketika saya tiba, pada usia 18 tahun, saya tidak memiliki tanggung jawab di ruang ganti. Saya hanya di sana untuk belajar."

"Di United, mereka dapat merekrut pemain muda yang sangat mahal dan segera memainkannya, dengan semua tanggung jawab di liga yang sangat sulit. Dia langsung memiliki beban yang sangat besar di pundaknya," pungkasnya.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Manchester United Premier League Raphael varane Madrid Real Madrid
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Ragam
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Chelsea akan memulai era baru bersama Liam Rosenior yang dikontrak selama enam setengah tahun. Ada pemain dari Strasbourg yang dapat dibawa olehnya, siapa saja?
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Spanyol
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Final Piala Super Spanyol akan digelar 12 Januari. Kylian Mbappe berpeluang memperkuat Real Madrid saat menghadapi Barcelona dalam duel panas El Clasico di laga puncak. Simak jadwal dan kabar terbarunya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Arsenal gagal menaklukkan Liverpool dan hanya bermain imbang di Emirates. Hasil ini membuat jarak di puncak klasemen Premier League 2025/2026 kini melebar jadi enam poin. Cek klasemen lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Inggris
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Mikel Arteta mengapresiasi perjuangan Arsenal saat imbang 0-0 lawan Liverpool di pekan 21 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Inggris
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Arsenal imbang 0-0 melawan Arsenal di pekan 21 Premier League yang berlangsung di Emirates Stadium.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Inggris
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Pertandingan pekan 21 Premier League antara Arsenal vs Liverpool berakhir imbang tanpa gol. Kejadian Gabriel Martinelli dengan Conor Bradley juga menjadi sorotan.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Spanyol
Piala Super Spanyol: El Clasico di Final, Real Madrid Usung Misi Balas Dendam
Ditegaskan oleh kiper Real Madrid, Thibaut Courtouis, timnya lapar untuk melakukan balas dendam kepada Barcelona di final Piala Super Spanyol.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Piala Super Spanyol: El Clasico di Final, Real Madrid Usung Misi Balas Dendam
Bagikan