Rans Cilegon Berpeluang ke 8 Besar, RD Minta Pemainnya Fokus hingga Laga Terakhir

Di partai pamungkas, Rans Cilegon akan berhadapan dengan PSKC Cimahi.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Rabu, 24 November 2021
Rans Cilegon Berpeluang ke 8 Besar, RD Minta Pemainnya Fokus hingga Laga Terakhir
Skuat Rans Cilegon FC saat menghadapi Badak Lampung FC. (LIB)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - RANS Cilegon FC meraih kemenangan 2-0 atas Badak Lampung FC pada laga kesembilan Grup B Liga 2 2021 di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (23/11) sore WIB. Ini merupakan kemenangan kedua beruntun RANS Cilegon FC setelah diasuh oleh Rahmad Darmawan.

Dua gol kemenangan RANS Cilegon FC dalam laga kontra Badak Lampung FC disumbangkan oleh Cristian Gonzales pada menit 18 dan 54. Meski menang, RD masih memberikan sedikit catatan terhadap penampilan para pemainnya.

"Kami mengawali pertandingan dengan mencoba untuk mengambil inisiatif, memberikan tekanan kepada lawan dengan mulai masuk di sepertiga tengah, itu efektif karena banyak sekali kami melakukan tekanan sehingga lawan tidak punya kesempatan untuk membangun serangan," kata RD, sapaan karib Rahmad Darmawan, dalam sesi post match press confefence yang berlangsung secara virtual.

"Kemudian kami mulai banyak sekali mendapatkan bola dari sepak pojok, dan disayangkan kami tidak bisa memanfaatkan kondisi itu, sampai dengan beberapa peluang yang kami dapatkan, tapi kemudian terjadi gol oleh Gonzales," ujar RD menambahkan.

Baca Juga:

Hasil Liga 2: Sriwijaya FC ke 8 Besar sebagai Juara Grup, Ditemani PSMS

Hasil Liga 2: Dewa United FC Ditahan PSKC, Badak Lampung Degradasi

Kemenangan yang didapat atas Badak Lampung FC ini membuat kans RANS Cilegon FC untuk lolos ke babak 8 besar mendampingi Dewa United FC dari Grup B masih terjaga. RANS Cilegon FC saat ini masih bercokol di peringkat 2 dengan 17 poin.

Jumlah poin tersebut sama dengan yang dikumpulkan Persekat Tegal, namun RANS Cilegon FC unggul head to head. Karena itu, laga terakhir di babak penyisihan grup melawan PSKC Cimahi pada 1 Desember mendatang akan sangat menentukan bagi RANS Cilegon FC.

"Buat saya yang paling penting adalah semuanya melalui proses. Apa prosesnya, mulai dari latihan dan uji coba. Itulah yang harus anak-anak lakukan menjelang pertandingan melawan PSKC Cimahi," tutur RD.

"Kalau mereka hanya berpikir tentang 8 besar tanpa melalui proses yang kami buat dalam latihan mereka pasti tidak akan fokus. Mereka hanya angan-angan saja untuk masuk ke 8 besar. Saya pikir itu, pemain jangan lengah," ungkap RD.

Rans Cilegon Football Club Badak Lampung FC Rahmad darmawan Liga 2 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.270

Berita Terkait

Timnas
Kata Erick Thohir soal Rencana Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025
Erick Thohir kembali tidak menjawab pertanyaan wartawan soal Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 23 Oktober 2025
Kata Erick Thohir soal Rencana Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025
Liga Indonesia
Selangor FC Bertekad Jadikan Persib Bandung Tumbal
Selangor FC bertekad jadikan Persib Bandung tumbal untuk kemenangan pertama di AFC Champions League Two 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 23 Oktober 2025
Selangor FC Bertekad Jadikan Persib Bandung Tumbal
Liga Indonesia
Jelang Persib vs Selangor FC, Bojan Hodak Bicara Persaingan dan Rivalitas Indonesia dan Malaysia
Laga Persib Bandung melawan Selangor FC akan digelar di Stadion GBLA, Bandung, Kamis (23/10) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 23 Oktober 2025
Jelang Persib vs Selangor FC, Bojan Hodak Bicara Persaingan dan Rivalitas Indonesia dan Malaysia
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Selangor FC di AFC Champions League Two 2024/2025 23 Oktober 2025
Persib Bandung vs Selangor FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Kamis (23/10) pukul 19.30 malam WIB Live RCTI dan VISION+
Tengku Sufiyanto - Kamis, 23 Oktober 2025
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Selangor FC di AFC Champions League Two 2024/2025 23 Oktober 2025
Jadwal
Cara Menonton dan Link Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam, Live Sebentar Lagi
Chelsea akan menjamu Ajax Amsterdam pada lanjutan Liga Champions di Stamford Bridge, Kamis (23/10) pukul 02.00 WIB. The Blues wajib menang untuk keluar dari zona bawah, sementara Ajax datang tanpa poin dan dilanda badai cedera.
Johan Kristiandi - Rabu, 22 Oktober 2025
Cara Menonton dan Link Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam, Live Sebentar Lagi
Timnas
Kemenpora Targetkan Timnas Putri Indonesia Raih Medali di SEA Games 2025
Timnas Putri Indonesia satu grup dengan tuan rumah Thailand, Kamboja, dan Singapura.
Rizqi Ariandi - Rabu, 22 Oktober 2025
Kemenpora Targetkan Timnas Putri Indonesia Raih Medali di SEA Games 2025
Jadwal
Cara Menonton dan Link Streaming Real Madrid vs Juventus, Live Sebentar Lagi
Real Madrid akan menjamu Juventus pada lanjutan Liga Champions di Santiago Bernabeu, Kamis (23/10) pukul 02.00 WIB. Los Blancos tampil impresif dengan dua kemenangan awal, sementara Juventus masih mencari kemenangan perdana usai lima laga tanpa menang.
Johan Kristiandi - Rabu, 22 Oktober 2025
Cara Menonton dan Link Streaming Real Madrid vs Juventus, Live Sebentar Lagi
Italia
Bagi-Bagi Giveaway, Luka Modric Berikan iPhone kepada Para Pemain AC Milan
Luka Modric bikin kejutan usai gabung AC Milan. Gelandang asal Kroasia itu disebut membelikan seluruh pemain Rossoneri iPhone baru!
Johan Kristiandi - Rabu, 22 Oktober 2025
Bagi-Bagi Giveaway, Luka Modric Berikan iPhone kepada Para Pemain AC Milan
Liga Champions
Superkomputer Berteknologi AI Prediksi Pemenang Duel Real Madrid vs Juventus
Superkomputer Opta pakai teknologi AI prediksi Real Madrid vs Juventus di Liga Champions. Siapa pemenangnya? Hasilnya bikin kaget fans!
Johan Kristiandi - Rabu, 22 Oktober 2025
Superkomputer Berteknologi AI Prediksi Pemenang Duel Real Madrid vs Juventus
Timnas
Timnas Indonesia U-17 Bertemu Brasil di Piala Dunia U-17 2025, Nova Arianto Jadikan Jepang Inspirasi
Keberhasilan Jepang mengalahkan Brasil di level senior diharapkan menginspirasi skuad Timnas Indonesia U-17.
Rizqi Ariandi - Rabu, 22 Oktober 2025
Timnas Indonesia U-17 Bertemu Brasil di Piala Dunia U-17 2025, Nova Arianto Jadikan Jepang Inspirasi
Bagikan