Ralf Rangnick, Pelatih yang Dibutuhkan Manchester United?

Ralf Rangnick muncul sebagai kandidat pengganti Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 10 November 2021
Ralf Rangnick, Pelatih yang Dibutuhkan Manchester United?
Ralf Rangnick (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Isu pemecatan Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United masih beredar kencang di jeda internasional bulan November ini. Usai kepastian Antonio Conte melatih Tottenham Hotspur, beberapa kandidat lainnya masih dimiliki Man United.

Tekanan semakin besar dirasakan Solskjaer terkait hasil-hasil yang dilalui United dalam beberapa laga terakhir. Meski sempat menang 3-0 atas Tottenham dan imbang 2-2 melawan Atalanta, United menelan kekalahan dari Liverpool dan Manchester City.

Liverpool dan Man City adalah dua tim rival langsung United jika mereka berburu titel Premier League. Melawan mereka Red Devils tak berdaya mencetak gol, rapuh dalam bertahan, dan tak punya kolektivitas bermain serta hasrat untuk memenangi duel perebutan bola.

Baca Juga:

Dua Pemain Man United Tertipu Janji Manis Solskjaer

Berubah Pikiran, Rio Ferdinand Kini Ingin Solskjaer Dipecat

Terancam Dipecat, Solskjaer Minta Satu Kesempatan Terakhir kepada Man United

Mengingat Solskjaer sudah menangani United sejak Desember 2018 pasca menggantikan Jose Mourinho, kekalahan dari Liverpool (0-5) dan Man City (0-2) tak bisa ditolerir meski Solskjaer berdalih timnya masih dalam tahap perkembangan.

Setelah gagal mendapatkan Antonio Conte, menurut kabar yang beredar Ralf Rangnick jadi salah satu kandidat selain Erik ten Hag. Pelatih berusia 63 tahun jadi kandidat ideal dengan rekam jejaknya di sepak bola Eropa.

Pelatih yang Dibutuhkan Man United?

Ralf Rangnick

Dengan catatannya sebagai pelatih dan juga beberapa peran sebagai direktur sepak bola, Rangnick memiliki cukup kualitas untuk melatih tim sekaliber Man United. United tapinya juga harus mengingat bagaimana klub kala dilatih Mourinho dan Louis van Gaal.

Rangnick (63 tahun) punya kapasitas untuk membangkitkan United kembali disegani di Eropa dan Inggris, dengan filosofi sepak bola serta proses rekrutmen.

Dalam karier kepelatihannya Rangnick sudah pernah melatih tim-tim Jerman, khususnya kala kinerjanya mendapatkan perhatian lebih di Hannover, Schalke, dan RB Leipzig.

Semenjak pergi dari Leipzig pada 2016 dan 2019 Rangnick sempat dikaitkan dengan Barcelona, Bayern Munchen, AC Milan, dan Inter Milan, tapi tak ada satu pun klub yang benar merekrutnya.

Rangnick dikenal baik di Jerman sebagai guru gegenpressing, filosofi sepak bola yang mengandalkan pressing tinggi, merebut bola cepat, dan melakukan serangan balik cepat dengan efisiensi tinggi.

Ralf Rangnick dan Jurgen Klopp

Filosofi yang dikembangkan Rangnick menjadi inspirasi bagi pelatih-pelatih muda Jerman pada generasi seperti Julian Nagelsmann, Thomas Tuchel, Ralph Hasenhuttl, dan Jurgen Klopp.

Rangnick juga terinspirasi dari nama-nama legendaris seperti Valeriy Lobanovskyi, Arrigo Sacchi, dan Ernst Happel di balik filosofi kepelatihan yang dikembangkannya. Selain itu, Rangnick juga punya catatan bagus yang tak dimiliki pelatih lainnya.

Kendati berstatus pelatih, Rangnick pernah menjabat di bagian direksi sebagai Direktur Olahraga, Kepala Pengembangan Olahraga, dan kini sebagai Kepala Olahraga dan Pengembangan di Lokomotivs Moscow.

Wawasannya akan pengembangan sepak bola serta mata elang dalam melihat talenta pada pemain-pemain muda jadi nilai plus. Di bawah pengawasannya, talenta-talenta seperti Erling Haaland, Sadio Mane, hingga Timo Werner muncul dan kini jadi pemain top di Eropa.

Dengan pengalaman dan wawasan sebagai pelatih serta direktur, Rangnick ideal untuk melatih Man United jika kelak klub memutuskan berpisah dengan Ole Gunnar Solskjaer.

Breaking News Ralf Rangnick Manchester United
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.205

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Liverpool mengalahkan Barnsley 4-1 dalam laga putaran ketiga Piala FA musim 2025-2026 di Stadion Anfield Selasa (13/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Spanyol
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Real Madrid memecat Xabi Alonso sebagai pelatih setelah kalah melawan Barcelona dalam final Piala Super Spanyol.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Liverpool vs Barnsley di putaran ketiga Piala FA. Kick-off dini hari, cek jam tayang dan info lengkapnya.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Pada pertandingan lainnya, PSBS Biak sukses menaklukkan Bhayangkara Presisi Lampung FC 4-1.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Liga Indonesia
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Pertandingan El Clasico akan hadir di Jakarta, dalam tajuk “Clash of Legends Jakarta” di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada 18 April 2026.
Tengku Sufiyanto - Senin, 12 Januari 2026
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Inggris
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Michael Carrick masuk radar manajer interim Manchester United. Menilik rekam jejaknya bersama Setan Merah, termasuk kemenangan atas Arsenal.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Liga Indonesia
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Winger Persija, Allano Lima, mendapatkan serangan rasisme di media sosial. Persija tegas berdiri bersama Allano untuk melawan segala tindakan diskriminasi.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Inggris
Ketimbang Solskjaer, Carrick Terdepan Latih Manchester United
INEOS telah mewawancara dua legenda klub, Ole Gunnar Solskjaer dan Michael Carrick, soal kandidat pelatih baru Manchester United.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Ketimbang Solskjaer, Carrick Terdepan Latih Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Prediksi dan statistik Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Bianconeri diunggulkan menang, simak analisis lengkap dan prediksi skor.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Peluang menang Bianconeri sangat besar. Simak persentasenya!
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Bagikan