Terancam Dipecat, Solskjaer Minta Satu Kesempatan Terakhir kepada Man United
BolaSkor.com - Tekad Ole Gunnar Solskjaer untuk terus menangani Manchester United sangatlah kuat. Ia meminta satu kesempatan terakhir untuk membuktikan diri layak mengemban tanggung jawab tersebut.
Posisi Solskjaer sebagai manajer Manchester United kembali dalam ancaman pemecatan. Hal itu tak lepas dari penampilan mengecewakan Setan Merah di Derby Manchester.
Dalam laga yang berlangsung di Old Trafford, Sabtu (6/11), Manchester United takluk 0-2 dari Manchester City. Bruno Fernandes dan kawan-kawan praktis tak berkutik di hadapan rival sekota.
Baca Juga:
Deretan Fakta Menarik yang Menegaskan Dominasi Man City di Old Trafford
Hasil dan performa tersebut membuat kualitas Solskjaer kembali diragukan untuk menangani tim sebesar Manchester United. Raksasa Inggris itu memang mulai tercecer dari perburuan gelar juara.
Sejumlah nama kandidat pengganti juga telah muncul ke permukaan. Brendan Rodgers dan Ralf Rangnick kini menjadi yang paling sering disebut.
Meski begitu, petinggi Manchester United diyakini tidak akan memecat Solskjaer dalam waktu dekat. Status para kandidat pengganti yang masih terikat kontrak menjadi salah satu alasannya.
Solskjaer sendiri masih percaya diri mampu mempertahankan posisinya. Ia berjanji akan menampilkan permainan yang berbeda pada laga selanjutnya kontra Watford.
“Pemain adalah manusia dan ketika Anda kalah dalam pertandingan sepak bola, tidak ada obat yang lebih baik daripada memenangkan pertandingan dan mendapatkan kepercayaan diri Anda kembali,” kata Solskjaer dilansir dari Manchester Evening News.
“Kami harus menghadapi Watford seperti hewan yang terluka dan kembali ke bentuk yang kami tahu. Itulah satu-satunya cara untuk membalikkan situasi."
Laga kontra Watford akan digelar setelah jeda internasional. Itu berarti Solskjaer punya waktu dua pekan untuk mempersiapkan permainan yang dijanjikan.
Solskjaer tentu berharap para pemain kuncinya tidak mengalami cedera saat memperkuat negara masing-masing. Namun ia juga harus lebih dulu mengembalikan kepercayaan diri mereka yang hancur lebur usai takluk dari Manchester City.
Hasil laga kontra Watford memang bisa menentukan masa depan Solskjaer. Kekalahan bisa membuat petinggi Manchester United yakin untuk mencari manajer lain dan mendepaknya.
6.514
Berita Terkait
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Hasil Serie A: Juventus Hajar Cremonese, Gawang Emil Audero Diberondong Lima Gol
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal