Rafael Nadal Persatukan Atlet Spanyol Perangi Virus Corona
BolaSkor.com - Petenis asal Spanyol, Rafael Nadal, menginisiasi atlet-atlet asal negaranya untuk membantu memerangi virus corona. Ajakan Nadal tersebut rupanya mendapatkan respons positif dari sejumlah atlet top di negara tersebut.
Spanyol merupakan salah satu negara dengan penyebaran virus corona paling dahsyat di Eropa. Bukan tanpa alasan, hingga tulisan ini dibuat, 65 ribu jiwa telah terjangkit virus tersebut yang menyebabkan sekitar 3 ribu di antaraya meninggal dunia.
Kondisi tersebut menghadirkan keprihatinan dalam diri Rafael Nadal dan eks pebasket NBA, Pau Gasol. Keduanya memutuskan bekerja sama untuk mengumpulkan dana guna membantu orang-orang di Spanyol.
Baca Juga:
Ketika Dua Atlet Top Spanyol Bersatu Hadapi Ancaman Virus Corona
“Orang-orang di Spanyol tidak pernah mengecewakan kami sebagai atlet. Mereka selalu berada di samping kami baik pada saat senang maupun sulit. Sekarang waktunya insan olahraga Spanyol mendapatkan kemenangan terbesar,” kata Nadal.
Sejumlah atlet top Spanyol telah menerima ajakan Nadal untuk membantu negara mereka. Termasuk di antaranya adalah eks kapten timna Spanyol, Iker Casillas, mantan pelatih timnas Spanyol, Julen Lopetegui, petenis David Ferrer dan Garbine Muguruza, serta eks perenang Teresa Perales.
Target dari Rafael Nadal adalah mengumpulkan 11 juta euro untuk membantu orang-orang yang membutuhkan di Spanyol. Nadal serta Pau Gasol sudah memberikan donasi untuk amal yang mereka galang itu.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan