Quique Setien Seleksi Enam Pemuda Barcelona untuk Masuk Tim Utama

Quique Setien akan memilih enam pemuda dari La Masia yang layak bermain di tim utama Barcelona.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 29 April 2020
Quique Setien Seleksi Enam Pemuda Barcelona untuk Masuk Tim Utama
Quique Setien di sesi latihan Barcelona (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - LaLiga 2019-20 dikabarkan akan kembali bergulir pada 18 Mei 2020 pasca ditunda karena pandemi virus corona. Sembari menanti liga kembali dimainkan, Quique Setien kabarnya akan menyeleksi pemain-pemain muda Barcelona yang diplot masuk tim utama.

Meski skuat utama sudah dipadati pemain-pemain muda, berpengalaman, Setien tak mau mengambil risiko dengan kedalaman skuat karena Barca akan dihadapkan pada jadwal padat dan potensi memainkan laga setiap tiga atau empat hari sekali.

Rotasi sangat diperlukan agar pemain-pemain andalan tidak kelelahan dan kemudian rawan cedera. Tak ayal tambahan kuantitas dari La Masia menjadi penting. Tidak hanya menambah kuantitas, Setien berharap adanya kualitas dari para pemuda tim.

Baca Juga:

Barcelona Ingin Pulangkan Alumni La Masia

Menjawab Teori Konspirasi di Balik Warna Jersey Barcelona

Quique Setien Sudah Berbicara soal Tiki-Taka Sejak 43 Tahun Silam

Sesi latihan Barcelona

Sebagaimana dikutip dari Marca, Setien akan menyeleksi enam pemain muda produk akademi La Masia untuk masuk skuat utama Barcelona jika liga kembali dimainkan.

Keenam pemain itu adalah Riqui Puig, Alex Collado, Ronald Araujo, Ansu Fati, Monchu, dan Inaki Pena. Beberapa di antara mereka sudah bermain musim ini, entah oleh Ernesto Valverde atau penerusnya Quique Setien.

Dari keenam nama itu Ansu Fati disinyalir tak butuh proses seleksi karena sudah sering main di tim utama. Musim ini pemain berusia 17 tahun tampil 24 kali di seluruh kompetisi, mencetak lima gol, dan memberikan satu assist.

Kendati demikian keenamnya tetap dipantau saat melakukan latihan di rumah karena lockdown akibat virus corona. Sementara Inaki Pena sudah menjadi pelapis Marc-Andre ter Stegen di kala Neto cedera.

Persaingan ketat tinggal menyisakan Riqui Puig, Collado, Araujo, dan Monchu. Nama yang disebut terakhir adalah kapten Barcelona B dan top skor tim dengan torehan delapan gol. Kendati belum pernah main di tim utama, Setien kabarnya terus memantaunya.

Barcelona terus memantau perkembangan keenam pemain muda alumni La Masia itu. Tapi mereka bisa jadi tak bermain di tim utama apabila persaingan di Divisi Segunda B dimulai, sebab mereka dapat berkompetisi di Barcelona B yan merebutkan tiket promosi.

Breaking News Barcelona La Masia Quique Setien Ansu Fati
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.753

Berita Terkait

Liga Indonesia
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Informasi mengenai link streaming Arema FC vs Persija Jakarta dapat disimak melalui artikel ini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Inggris
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Manchester United bertekad melanjutkan tren tidak terkalahkan saat menghadapi Tottenham di Tottenham Hotspur Stadium.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Jadwal
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Chelsea akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Premier League 2025-2026 di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Liga Indonesia
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Musim ini Persija sudah meraih dua kemenangan di Jawa Timur.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Italia
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jelang duel AC Milan vs Parma, Massimiliano Allegri akhirnya memberi isyarat masa depan Mike Maignan yang belum teken kontrak baru. Chelsea dan Bayern siap menampung?
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Arema FC akan menjamu Persija di Stadion Kanjuruhan.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Inggris
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Superkomputer Opta sudah memprediksi pemenang duel panas Tottenham vs Manchester United. Siapa yang lebih unggul? Hasilnya bikin fans terkejut!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Inggris
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Sebelum menyaksikan laga Totenham melawan Manchester United, berikut data dan fakta menarik yang perlu diketahui.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Pertandingan penuh tekanan akan tersaji di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) dini hari WIB ketika Chelsea menjamu Wolverhampton Wanderers.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Jadwal
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025
Simak link streaming Sunderland vs Arsenal pada pekan ke-11 Premier League 2025/2026. The Gunners sedang on fire dengan 10 kemenangan beruntun, namun Sunderland siap membuat kejutan besar. Cek jadwal siaran langsung dan link resminya di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025
Bagikan