Punya Modal Medali Perak Tak Buat Rivaldo Jadi Jagoan di Satria Muda
BolaSkor.com - Pemain Satria Muda Pertamina Jakarta, Rivaldo Tandra, memulai segala sesuatu dari nol lagi saat terjun ke basket profesional. Semua modal yang dimiliki pebasket asal Pontianak itu tak bisa dijadikan patokan.
Rivaldo memulai debut di Indonesia Basketball League (IBL) pada 2020. Sebelum menjadi rookie, Rivaldo terlebih dahulu memersembahkan medali perak untuk Tanah Air lewat ajang 3x3 di SEA Games 2019.
Namun, medali perak tersebut tak membuat Rivaldo langsung menjadi bintang. Pemain berusia 25 tahun belajar hal baur lagi di Satria Muda Pertamina Jakarta.
Baca Juga:
Gagal Tembus Fase Kedua IBL, Bali United Tetap Angkat Kepala
“Saya lebih banyak latihan handling bola, soalnya sebelumnya biasa main forward, sekarang diminta menjadi guard,” ujar Rivaldo.
“Saya diminta pelatih lebih banyak menangani bola. Saat Coke (Christian Gunawan) cedera, saya harus siap menggantikan,” tutur Rivaldo.
Selain handling bola, Rivaldo juga mengasah kemampuan menembak. “Karena sudah bukan forward lagi, jadi saya harus bisa menembak tiga angka. Kapanpun ada kesempatan, saya harus siap menembak,” ujar Rivaldo.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Jadikan Bintang Muda AZ Alkmaar sebagai Target Utama, Real Madrid Butuh Rp1,17 Triliun
AC Milan Terdepan dalam Perburuan Bek Muda Brasil
Day One Jadi Pengangguran, Enzo Maresca Sudah Diperebutkan Manchester United dan Manchester City
Profil Liam Rosenior: Mantan Tangan Kanan Wayne Rooney yang Kenyang Pengalaman Sepak Bola Inggris
Prediksi dan Statistik Cagliari vs AC Milan: Menjemput Tiga Poin di Awal 2026
Kesia-siaan yang Dilakukan Liverpool Melawan Leeds United
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Liverpool Masih di Atas Manchester United, Arsenal Menjauh
Hasil Premier League: Liverpool dan Manchester City Mengawali 2026 Tanpa Kemenangan
Resolusi 2026 Waketum PSSI Ratu Tisha, Akar Rumput Pondasi Penting untuk Sepak Bola Indonesia
Persib Bertemu Ratchaburi FC, Bekcham Putra Anggap Beruntung