PT LIB Sebut Ada Perubahan Sponsor untuk Liga 1 2021/2022

Sudjarno mengungkapkan saat ini pihaknya dan PSSI sedang mencari sponsor baru untuk kompetisi Liga 1 2021/2022.
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Jumat, 18 Juni 2021
PT LIB Sebut Ada Perubahan Sponsor untuk Liga 1 2021/2022
Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno. (BolaSkor.com/Hadi Febriansyah)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB), Sudjarno mengungkapkan saat ini pihaknya dan PSSI sedang mencari sponsor baru untuk kompetisi Liga 1 2021/2022. Bahkan, ia mengaku akan ada perubahan title pada Liga 1 2021/2022 nanti.

Sebelumnya sejak 2018 lalu, sponsor utama dari Liga 1 adalah Shopee. Namun, nampaknya untuk tahun ini, Shopee tidak lagi menjadi bagian dari Liga 1. Maka dari itu, PT LIB dan PSSI sekarang sedang mencari sponsor baru.

"Kelihatannya sedikit berubah ya (sponsor utama). Ya nanti kita lihat aja tittle-nya seperti apa untuk kompetisi Liga 1 2021 mendatang. Kalau untuk sponsor nanti biar PSSI yang umumkan," kata Sudjarno kepada awak media.

Baca Juga:

Liga 1 2021/2022 Dipastikan Tak Ada Penonton Sepanjang Musim

Jadwal Liga 1 Sudah Disirkuler, Persija Vs PSS Laga Pembuka

"Insya Allah mudah-mudahan ya dalam waktu dekat ini bisa diumumkan oleh PSSI masalah sponsor ini. Yang jelas bukan perusahaan minuman ya," tambah pria yang pernah menjabat sebagai Kapolda Lampung tersebut.

Meski begitu, mantan Kapolda Lampung ini berharap sponsor lama tidak hilang dan tetap mendukung Liga 1. Meskipun nantinya tidak menjadi sponsor utama.

Lebih lanjut, Sudjarno juga menjelaskan terkait dengan hak komersial untuk tim yang akan berlaga di Liga 1 2021 mendatang. Salah satunya mereka akan dapat transportasi dan hak komersial lainnya seperti pada Piala Menpora 2021 lalu.

"Kita sampaikan ke klub, hak dan kewajiban bahwa hak klub mendapatkan hotel transportasi subsidi, swab antigen, hak komersial," ujar Sudjarno.

"Kewajiban jaga prokes, lapangan latihan tidak kami siapkan. Piala menpora juga kita tidak siapkan lapangan latihan. Di masa recovery day antar laga, bukan antarseri, kita tak siapkan lapangan latihan."

"Dari situ kita sudah berikan subsidi kepada klub. Subsidi ada, swab antigen, hak lain-lain termasuk komersial," pungkas Sudjarno.

Liga 1 2021/2022 akan berlangsung pada 10 Juli mendatang. Liga 1 akan digelar secara kompetisi penuh namun dengan sistem series. Ada enam series yang digelar di DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur.

Seri 1 digelar di DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten. Seri 2 digelar di Jawa Tengah dan Yogyakarta. Seri 3 digelar di Jawa Timur.

Seri 4 digelar di Jawa Timur. Seri 5 digelar di Jawa Tengah dan Yogyakarta. Seri 6 digelar di DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten.

Nantinya, setiap tim tidak bermain di kandangnya. Misalnya, Persija Jakarta tidak bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) saat series 1 dan 6 di DKI Jakarta.

PT LIB Pssi Sudjarno PT Liga Indonesia Baru Liga 1 Breaking News
Posts

4.870

Berita Terkait

Inggris
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Liverpool dikabarkan sudah bersiap memburu penyerang baru yang akan diproyeksikan sebagai pengganti Mohamed Salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Piala Dunia
Georgia vs Spanyol: Luis de la Fuente Sudah Punya Solusi Tanpa Lamine Yamal
Spanyol akan menghadapi Georgia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa Grup E di Boris Paichadze Dinamo Arena.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Georgia vs Spanyol: Luis de la Fuente Sudah Punya Solusi Tanpa Lamine Yamal
Jadwal
Link Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali Malam Ini 15 November 2025, Begini Cara Nontonnya
Laga ini merupakan persiapan Skuad Garuda Muda menghadapi SEA Games 2025 Thailand, Desember mendatang.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 15 November 2025
Link Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali Malam Ini 15 November 2025, Begini Cara Nontonnya
Jadwal
Link Streaming Georgia vs Spanyol, Minggu 16 November 2025
Pertarungan krusial akan tersaji di Grup E Kualifikasi Piala Dunia 2026 saat tuan rumah Georgia menjamu Spanyol.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Link Streaming Georgia vs Spanyol, Minggu 16 November 2025
Liga Dunia
Gara-gara Postingan Sosmed, Eks Wonderkid Barcelona Terancam Hukuman Berat
Mantan wonderkid Barcelona Vitor Roque terancam hukuman berat karena unggahannya di media sosial.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Gara-gara Postingan Sosmed, Eks Wonderkid Barcelona Terancam Hukuman Berat
Piala Dunia
Kroasia Lolos ke Piala Dunia 2026, Luka Modric Akan Samai Rekor Lothar Matthaeus, Cristiano Ronaldo, dan Lionel Messi
Kroasia meraih kemenangan 3-1 saat menjamu Kepulauan Faroe pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Kroasia Lolos ke Piala Dunia 2026, Luka Modric Akan Samai Rekor Lothar Matthaeus, Cristiano Ronaldo, dan Lionel Messi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-22 vs Mali Malam Ini 15 November 2025
Pertandingan Timnas Indonesia U-22 versus Mali U-22 akan disiarkan langsung di stasiun televisi swasta.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 15 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-22 vs Mali Malam Ini 15 November 2025
Lainnya
Cricket Putra Indonesia Juara Rising East Asia Triseries 2025, Cetak Rekor Dunia
Ada kisah menarik dari atlet Tim Nsional Cricket Indonesia, di mana ayah dan anak membawa harum nama Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 15 November 2025
Cricket Putra Indonesia Juara Rising East Asia Triseries 2025, Cetak Rekor Dunia
Jadwal
Link Streaming Polandia vs Belanda, Sabtu 15 November 2025
Pertandingan ini dipastikan berjalan sengit karena kedua kubu sama-sama mengincar tiga poin.
Yusuf Abdillah - Jumat, 14 November 2025
Link Streaming Polandia vs Belanda, Sabtu 15 November 2025
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Luksemburg vs Jerman, Live Sebentar Lagi
Akses link streaming resmi Luksemburg vs Jerman dini hari ini! Simak jadwal, kondisi skuad, dan informasi siaran langsung Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Johan Kristiandi - Jumat, 14 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Luksemburg vs Jerman, Live Sebentar Lagi
Bagikan