PT LIB Gelar RUPS Setelah Kongres PSSI
BolaSkor.com - PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) akan segera menggelar Rapat Umum Pemegang Saham atau RUPS. Agenda rutin perusahaan ini bakal dilaksanakan setelah Kongres PSSI di Jakarta, Minggu (28/5).
Ferry mengatakan, PT LIB sudah menyampaikan permintaan untuk melaksanakan RUPS kepada para pemegang saham yang terdiri dari 18 klub Liga 1 dan PSSI.
Saat ini PT LIB dalam posisi menunggu. Pasalnya, PSSI akan terlebih dulu melaksanakan kongres.
Kongres PSSI 2023 akan berlangsung di Hotel Intercontinental, Jakarta, Minggu (28/5). Kongres itu membahas sejumlah agenda penting, mulai dari penyampaian laporan keuangan PSSI sampai rencana kerja setahun ke depan untuk ditetapkan.
Baca Juga:
Ryo Matsumura Bertekad Juara bersama Persija dengan Nomor Keberuntungan
PSS Sleman Tak Mau Malu Lagi di Liga 1 2023/2024, Gustavo Lopez Tegaskan Perubahan
Ada Piala Asia dan Pemilu 2024, Liga 1 Musim Depan Bakal Dihentikan Sementara
"(RUPS dilaksanakan) setelah Kongres (PSSI). Memang kita sudah meminta (untuk RUPS). Tapi tunggu PSSI, karena PSSI punya privilege," kata Ferry Paulus.
"Karena memang kita (PT LIB) maunya apa yang diinginkan dari klub-klub bisa bersinergi dengan apa yang ada di PSSI," ujar Ferry menambahkan.
RUPS merupakan kegiatan perusahaan yang biasa dilakukan oleh PT LIB menjelang dimulainya musim baru Liga 1. Kompetisi kasta tertinggi di Tanah Air itu dijadwalkan bakal bergulir mulai 1 Juli mendatang.
Rizqi Ariandi
7.443
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina