Hasil Rapat Exco PSSI: Yunus Nusi Jadi Sekjen, Kongres di Hotel Raffles
BolaSkor.com - PSSI menetapkan Yunus Nusi sebagai Sekjen terhitung mulai Selasa (25/5). Yunus Nusi sebelumnya merangkap sebagai Plt Sekjen PSSI.
Hal ini seperti yang diputuskan dalam rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI di kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Selasa (25/5). Rapat yang digelar dengan sarana konferensi video berlangsung selama satu setengah jam sejak pukul 17.00 dan dipimpin Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.
Total 13 dari 15 Komite Eksekutif PSSI hadir. Ketetapan itu juga membuat Yunus Nusi memutuskan mundur sebagai anggota Komite Eksekutif.
Baca Juga:
"Keputusan rapat Exco hari ini menetapkan pak Yunus Nusi sebagai Sekjen PSSI secara definitif dan beliau juga langsung mengundurkan diri sebagai anggota Exco PSSI dan Ketua Asprov PSSI Kaltim,” kata Iriawan.
"Kami melihat pak Yunus Nusi orang yang tepat untuk menjadi Sekjen PSSI saat ini. Selama menjadi Plt Sekjen satu tahun ini, saya dan teman-teman di Exco sudah melihat kinerja beliau. Tadi seluruh anggota Exco juga setuju dengan keputusan ini,” tambahnya seperti dikutip dari laman PSSI.
Rapat Komite Eksekutif PSSI juga menetapkan lokasi Kongres di Jakarta yang akan digelar pada 29 Mei. Selain itu memaparkan soal hasil pertemuan PSSI dengan Menpora, Polri, BNPB terkait kompetisi.
"Kami juga menetapkan Hotel Raffles, Jakarta sebagai lokasi Kongres PSSI tanggal 29 Mei mendatang. Agenda pada Kongres nanti sudah disetujui rapat Exco tadi seperti laporan kegiatan serta keuangan PSSI 2020, program PSSI 2021, usulan agenda kongres dari anggota PSSI, pengesahan anggota, dan lain-lain," jelas Iriawan.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan