PSSI Persilakan Mees Hilgers Mendaftar jika Ingin Bela Timnas Indonesia


BolaSkor.com - PSSI mempersilakan bek FC Twente, Mees Hilgers, untuk mendaftar sebagai pemain keturunan Indonesia jika ingin membela Timnas Indonesia. PSSI menyambut baik keinginan bek yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Belanda, Eredivisie itu membela Skuat Garuda.
Hilgers menjelma sebagai bek tangguh FC Twente di Eredivisie. Pemain berumur 20 tahun itu tampil reguler dengan 11 penampilan bersama klubnya. Tercatat, dia sudah mengoleksi satu gol dan satu assist untuk FC Twente di Eredivisie musim ini.
Belakangan, Hilgers ingin membela Timnas Indonesia. Bahkan, sang agen, Fardy Bachdim beberapa kali menandai akun PSSI yang seakan mengindikasikan Hilgers ingin membela Skuat Garuda.
Baca Juga:
Marc Klok Belum Bisa Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2020
PSSI: Timnas Indonesia Belum Butuh Jordi Amat dan Sandy Walsh
"Harapan kami mereka (pemain keturunan) ajukan kepada PSSI bukan ke Medsos. Benar enggak dia di-hire oleh seseorang atau agensi? Itu yang susah dilhat,” ungkap Sekjen PSSI, Yunus Nusi.
Apalagi, pemain kelahiran Amersfoort, Belanda, 13 Mei 2001 itu memliki darah Indonesia dari sang ibu yang berasal dari Sulawesi.
"Kami kan punya data-data pemain keturunan. Kalau mereka punya keinginan bela Indonesia, harapan kami ke PSSI ke Dirtek, komunikasi dengan kami. Kami suka banget, PSSI buka diri kalau pemain keturunan punya skill bagus, ke Timnas kita,” ujar Yunus Nusi.
“Mereka (ajukan) ke PSSI tapi, bukan ke medsos. Ke PSSI sejauh ini belum ada yang masuk (pengajuan jadi WNI. Harapan kami pemainnya ajukan itu kepada PSSI,” tambahnya.
Tengku Sufiyanto
17.469
Berita Terkait
Live Sebentar Lagi, Ini Cara Menonton dan Link Streaming Inter Milan vs Slavia Praha di Liga Champions

Barcelona vs PSG: Les Parisiens Kehilangan Banyak Pilar
Tijjani Reijnders Doakan AC Milan Tidak Hanya Jadi Penonton di Liga Champions

TVRI Dapat Hak Siar Piala Dunia 2026, Masyarakat Bisa Nonton Gratis
Galatasaray vs Liverpool: Pantang Mengikuti Jejak Manchester United

Bangun Stadion Baru, Inter Milan dan AC Milan Gelontorkan Rp3,8 Triliun untuk Beli San Siro

Inter Milan vs Slavia Praha: Sesivani Alergi Menang di Italia

Atletico Madrid vs Eintracht Frankfurt: Diego Simeone Ingin Lanjutkan Momentum

Sambut Jose Mourinho Kembali ke Stamford Bridge, Enzo Maresca: Dia Legenda Chelsea

Prediksi Pemenang Pertandingan Galatasaray vs Liverpool Menurut Superkomputer
