PSSI Jelaskan Kronologi Komang Teguh dan Titan Agung Batal Tampil di Piala AFF U-23 2023

Sanksi dari AFC berlaku di Piala AFF U-23 karena dianggap sebagai laga persahabatan.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Jumat, 18 Agustus 2023
PSSI Jelaskan Kronologi Komang Teguh dan Titan Agung Batal Tampil di Piala AFF U-23 2023
Endri Erawan (jaket hitam) mendampingi Timnas Indonesia U-23 selama di Thailand. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - PSSI memastikan bahwa Komang Teguh dan Titan Agung tidak bisa memperkuat Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023. Sebab, sanksi untuk keduanya berlaku di ajang tersebut.

Komang dan Titan dijatuhi sanksi larangan bermain dalam enam pertandingan dan denda 1000 dolar Amerika Serikat. Hukuman ini imbas dari kericuhan yang terjadi pada partai final cabang olahraga (cabor) sepak bola putra SEA Games 2023 yang mempertemukan Indonesia dengan Thailand pada pertengahan Mei lalu.

Manajer Timnas Indonesia U-23 Endri Erawan mengatakan PSSI mendapatkan surat keputusan mengenai sanksi untuk Komang dan TItan pada 12 Juli 2023 atau satu hari setelah Komite Disiplin dan Etik AFC menggelar rapat pada 11 Juli.

Kemudian pada 13 Juli, PSSI bersurat ke AFC untuk meminta kepastian sanksi terhadap kedua pemain tersebut berlaku untuk kategori pertandingan seperti apa.

"AFC melalui surat tanggal 14 Juli, (memberitahukan) kita disanksi saat friendly match saja pada kategori umur yang sama dengan SEA games (berdasarkan technical handbook SEA Games, yaitu 22 tahun ke bawah) tanpa menjelaskan detail mengenai friendly match (tersebut)," kata Endri Erawan.

Baca Juga:

Jadwal Siaran Langsung Piala AFF U-23 2023: Malaysia Vs Indonesia

Timnas Indonesia U-23 Makin Solid untuk Hadapi Malaysia U-23

"Setelah itu kita menanyakan lewat email pada tanggal 2 Agustus apakah AFF merupakan kategori friendly match atau bukan. Karena berdasarkan kode AFC ada perbedaan antara friendly international match dan international tournament."

"Dibalas AFC melalui surat pada tanggal 15 Agustus, isinya bahwa (Piala) AFF (U-23) termasuk kategori friendly match karena tidak diorganisasi oleh AFC, di mana saat surat ini diterima posisi tim sudah berada di Thailand," tambah Endri Erawan.

Dengan adanya keputusan tersebut, PSSI memutuskan untuk mencoret Komang Teguh dan Titan Agung dari daftar pemain. Untuk pemain pengganti, PSSI dan pelatih Shin Tae-yong belum mengambil keputusan.

"Kami juga akan kembalikan mereka ke klub masing-masing," jelas pria yang juga anggota Komite Eksekutif PSSI tersebut.

Timnas Indonesia U-23 akan melakoni laga pertama babak fase grup malam nanti menghadapi Malaysia U-23 di Stadion Provinsi Rayong, Thailand. Sebelum tiba di Thailand pada 14 Agustus, Skuat Garuda Muda sempat menggelar pemusatan latihan secara singkat di Jakarta mulai 10 sampai 13 Agustus.

Timnas indonesia u-23 Komang Teguh Titan Agung Bagus Fawwazi Pssi Endri Erawan Piala AFF U-23 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.438

Berita Terkait

Timnas
Resmi, Berikut 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Empat pemain abroad dipastikan main di SEA Games 2025 bersama Timnas Indonesia U-22.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Resmi, Berikut 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Liga Indonesia
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSIM akan dijamu Persija di SUGBK, Jakarta, Jumat (28/11). Tak kurang dari 50 ribu suporter diprediksi bakal memadati SUGBK.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
Spanyol
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
PSG dikabarkan siap menikung Barcelona untuk mempermanenkan Marcus Rashford. Les Parisiens disebut menyiapkan tawaran hingga 50 juta euro, jauh di atas opsi Barca. Siapa yang akhirnya menang?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Liga Indonesia
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Persija ingin mengalahkan PSIM di momen spesial. Hari ulang tahun klub ke 97 dan momen kembali bermain di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Inggris
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Liverpool dikabarkan memberi ultimatum keras kepada Arne Slot usai kekalahan memalukan dari PSV. Dua laga ke depan jadi penentu masa depan sang pelatih!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Berita
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Bukan pemain Argentina! Inilah sosok yang paling sering bermain bersama Lionel Messi sepanjang kariernya. Angkanya bikin tercengang!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Timnas
Mantan Asisten Ragu Giovanni van Bronckhorst Mau Terima Pinangan PSSI
Mantan asisten mengomentari kabar Giovanni van Bronckhorst yang disebut menjadi kandidat pelatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Mantan Asisten Ragu Giovanni van Bronckhorst Mau Terima Pinangan PSSI
Liga Indonesia
Persib Sudah Tatap Laga Melawan Bangkok United Usai Dikalahkan Lion City
Bojan Hodak mengaku mendapatkan kabar bagus meski timnya dikalahkan Lion City Sailors FC.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Persib Sudah Tatap Laga Melawan Bangkok United Usai Dikalahkan Lion City
Italia
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Fabrizio Romano akhirnya angkat suara soal isu Mike Maignan bakal gabung Inter Milan. Benarkah sang kiper sudah didekati Nerazzurri? Ini fakta sebenarnya yang bikin heboh!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Bulu Tangkis
Cerita Pengalaman Raymond/Joaquin Kalahkan Sang Idola di Final Australia Open 2025
Raymond Indra/Nikolaus Joaquin menceritakan kisahnya saat menumbangkan Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri di final Australia Open 2025.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Cerita Pengalaman Raymond/Joaquin Kalahkan Sang Idola di Final Australia Open 2025
Bagikan