PSSI Buka Wacana Liga 2 Gunakan Legiun Asing sampai Pemain Naturalisasi

Langkah ini diambil untuk menaikkan nilai komersial Liga 2.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Minggu, 05 Maret 2023
PSSI Buka Wacana Liga 2 Gunakan Legiun Asing sampai Pemain Naturalisasi
Ketum PSSI, Erick Thohir. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kompetisi Liga 2 musim depan diprediksi akan lebih menarik. Ini disebabkan adanya perubahan regulasi yang akan diterapkan PSSI.

Induk organisasi sepak bola di Indonesia itu bakal mengizinkan pemain asing berlaga di Liga 2. Namun, jumlahnya sangat terbatas.

Setiap klub hanya diizinkan mengontrak dua legiun impor. Sebagai tambahan, mereka juga berhak diperkuat satu pemain naturalisasi.

Adapun penggunaan legiun asing di kompetisi kasta kedua sebetulnya bukan hal baru. Saat masih bernama divisi satu dan divisi utama, PSSI juga pernah menerapkan kebijakan serupa.

"Liga 2 sepakat satu pemain asing (bebas) dan satu dari Asia Tenggara dan satu pemain naturalisasi," kata Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Baca Juga:

PSSI Akomodir Pembentukan Operator Baru untuk Liga 2 2023/2024

Liga 1 dan Liga 2 2023/2024 Digelar dengan Waktu Berbeda demi Tingkatkan Nilai Komersial

Sarasehan Sepak Bola Nasional: Welcome Liga Indonesia dan Liga Nusantara

Di sisi lain, PSSI juga akan membentuk operator baru untuk mengelola Liga 2 mulai musim depan.

Ini dilakukan supaya tidak ada lagi pihak yang merasa dianaktirikan. Selama ini Liga 1 dan Liga 2 bernaung di bawah operator yang sama, yaitu PT Liga Indonesia Baru (PT LIB).

"Selama ini Liga 2 di bawah Liga 1. Ada keluhan tidak diperhatikan. Jadi ini ada terobosan baru," ujar Erick Thohir.

"Dari kesepakatan kemarin (dalam sarasehan), Liga 1 dan Liga 2 secara kepemilikan liga (operator) dipisah. Mereka akan segera menggelar RUPS (Rapat Umum Pemegang Saham) untuk menunjuk Komisaris Independen. Yang penting Liga 1 dan Liga 2 tidak boleh bersaing dengan cara yang tidak sehat," tuturnya menambahkan.

Dengan berbagai terobosan ini, Erick Thohir berharap Liga 2 musim depan lebih kompetitif dan nilai komersialnya juga meningkat.

"Ini akan menjadi industri yang baik. Liga 2 yang biasanya main hanya di weekday, nanti bisa (digelar) pada akhir pekan," jelas Erick Thohir.

PSSI menjadwalkan Liga 2 musim depan digelar mulai 23 atau 24 November 2023 dan berakhir pada Juni 2024.

Liga 2 Pssi Erick thohir Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.755

Berita Terkait

Timnas
Jordi Amat Ungkap Isi Pembicaraan dengan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Jordi Amat berkomunikasi dengan John Herdman via pesan singkat. Apa isi pembicaraan Jordi Amat dengan John Herdman?
Rizqi Ariandi - Minggu, 25 Januari 2026
Jordi Amat Ungkap Isi Pembicaraan dengan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Hasil akhir
Hasil Premier League: Tekuk Wolves 2-0, Manchester City Akhiri Paceklik Kemenangan
Manchester City akhirnya kembali ke jalur kemenangan usai menundukkan Wolves 2-0 di Etihad Stadium. Hasil ini membuat The Citizens memangkas jarak dengan Arsenal di puncak klasemen Premier League. Simak laporan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Hasil Premier League: Tekuk Wolves 2-0, Manchester City Akhiri Paceklik Kemenangan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Villarreal vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Villarreal vs Real Madrid LaLiga 2025/2026 dini hari ini. Madrid wajib waspada, The Yellow Submarine siap bikin kejutan!
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Villarreal vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Inggris
7 Fakta Menarik Duel Arsenal vs Manchester United: Belakangan Ini The Gunners Gemilang
Arsenal menjamu Manchester United di Emirates Stadium pada pekan ke-23 Premier League 2025/2026. Simak 7 fakta menarik, rekor kandang Gunners, hingga peluang MU mencuri poin.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
7 Fakta Menarik Duel Arsenal vs Manchester United: Belakangan Ini The Gunners Gemilang
Ragam
3 Alasan Manchester United Akan Membuat Kejutan dengan Menumbangkan Arsenal di Emirates Stadium
Manchester United tak diunggulkan, tapi punya peluang bikin kejutan di kandang Arsenal. Simak tiga alasan Setan Merah berpotensi mencuri kemenangan di Emirates Stadium!
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
3 Alasan Manchester United Akan Membuat Kejutan dengan Menumbangkan Arsenal di Emirates Stadium
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Bournemouth, Live Sebentar Lagi
Liverpool bertandang ke markas Bournemouth pada lanjutan Premier League 2025/2026. Cek jadwal siaran langsung, link streaming resmi, dan prediksi laga panas dini hari WIB!
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Bournemouth, Live Sebentar Lagi
Italia
Tolak Kibarkan Bendera Putih, AC Milan Tantang Juventus dalam Perburuan Jean-Philippe Mateta
AC Milan masih ngotot mengejar Jean-Philippe Mateta meski Crystal Palace ogah melepas. Juventus ikut masuk radar dan siap menikung Rossoneri di bursa transfer!
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Tolak Kibarkan Bendera Putih, AC Milan Tantang Juventus dalam Perburuan Jean-Philippe Mateta
Spanyol
Superkomputer Prediksi Hasil Villarreal vs Real Madrid: Los Blancos Masih Lebih Dominan
Real Madrid masih lebih dominan menurut superkomputer Opta saat bertandang ke markas Villarreal. Simak peluang menang, statistik, dan potensi hasil laga panas LaLiga ini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Villarreal vs Real Madrid: Los Blancos Masih Lebih Dominan
Inggris
Superkomputer Prediksi Hasil Bournemouth vs Liverpool: The Reds Unggul, tetapi Tidak Dominan
Liverpool dijagokan superkomputer Opta, namun Bournemouth bisa memberi kejutan di Vitality Stadium. Simak prediksi skor, peluang menang, dan analisis laga Bournemouth vs Liverpool di Premier League.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Bournemouth vs Liverpool: The Reds Unggul, tetapi Tidak Dominan
Spanyol
Villarreal vs Real Madrid: Arbeloa Berharap Kemenangan atas Monaco Jadi Titik Balik
Pelatih Real Madrid Alvaro Arbeloa bersiap menjalani laga sulit saat melawat ke markas Villarreal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Villarreal vs Real Madrid: Arbeloa Berharap Kemenangan atas Monaco Jadi Titik Balik
Bagikan