Liga 1 dan Liga 2 2023/2024 Digelar dengan Waktu Berbeda demi Tingkatkan Nilai Komersial
BolaSkor.com - PSSI memutuskan akan menggelar Liga 1 dan Liga 2 2023/2024 dengan waktu bergantian. Hal ini diputuskan dalam Sarasehan Sepak Bola Nasional di Hotel Sheraton, Surabaya, Sabtu (4/3). Acara tersebut dihadiri semua jajaran Komite Eksekutif (Exco) PSSI, dan perwakilan klub Liga 1 serta Liga 2.
Liga 1 2023/2024 rencananya digelar pada 14 Juli 2023 sampai April 2024 mendatang. Sedangkan Liga 2 digelar pada November atau Desember 2023 sampai Juni 2024.
Tak hanya waktu, PSSI akan mengubah tittle Liga 1 dan Liga 2. Liga 1 menjadi Liga Indonesia, sedangkan Liga 2 menjadi Liga Nusantara. Kedua kasta kompetisi memperebutkan Piala Presiden.
Baca Juga:
Sarasehan Sepak Bola Nasional: Tok, PSSI Tak Lanjutkan Liga 2 dan Liga 3 2022/2023
Sarasehan Sepak Bola Nasional: Welcome Liga Indonesia dan Liga Nusantara
"Jadi, kick-off Liga Indonesia dan Liga Nusantara akan berbeda. Liga 2 memiliki slot waktunya sendiri setelah tirisan Liga 1. Pencinta sepak bola akan dimanjakan sepanjang tahun pertandingan sepak bola Indonesia. Liga 2 memiliki area eksklusif," kata Wakil Ketua Umum (Waketum) PSSI, Ratu Tisha Destria, di Hotel Sheraton, Surabaya, Sabtu (4/3).
"Kita harapkan dengan hal ini, kualitas kompetisi akan naik, kualitas komersil juga akan meningkat, dan ujungnya pada pembinaan Timnas dan kesejahteraan klub Liga 1 serta Liga 2," tambahnya.
Format berbeda direncanakan PSSI untuk Liga 1 dan Liga 2 2023/2024. Namun, format ini masih menjadi pembahasan, dan belum disepakati oleh klub. (Laporan Kontributor Keyzie Zahir/Surabaya)
Tengku Sufiyanto
17.862
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat