PSSI Berikan Target Lebih Tinggi untuk Shin Tae-yong

Target itu jadi penilaian untuk memutuskan nasib Shin Tae-yong.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Rabu, 12 April 2023
PSSI Berikan Target Lebih Tinggi untuk Shin Tae-yong
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (BolaSkor.com/Rizqi Ariandi)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, berbicara soal nasib Shin Tae-yong yang kontraknya akan berakhir pada Desember 2023.

Arya mengatakan kans Shin Tae-yong untuk diperpanjang kontraknya oleh PSSI sangat besar. Namun, ada satu syarat yang harus dipenuhi oleh pelatih asal Korea Selatan itu.

Arya menjelaskan bahwa Ketua Umum PSSI Erick Thohir akan memberikan target yang lebih tinggi kepada Shin Tae-yong. Sebelumnya, Shin Tae-yong ditargetkan membawa Timnas Indonesia U-20 lolos dari fase grup Piala Dunia U-20 2023.

Namun, karena ajang tersebut dibatalkan oleh FIFA, maka PSSI merasa harus merevisi target untuk Shin Tae-yong. PSSI ingin Shin Tae-yong bisa menorehkan prestasi sebelum kontraknya habis.

Ajang Asian Games 2022 di Hangzhou, Tiongkok, pada 23 September sampai 8 Oktober mendatang bisa dijadikan kesempatan untuk mengukur kinerja Shin Tae-yong. Arya mengatakan PSSI sedang mempertimbangkan untuk ambil bagian dalam ajang multi-event tersebut.

Baca Juga:

Erick Thohir Menjawab Keluh Kesah Warganet soal Masa Depan Shin Tae-yong

Drawing Piala Asia 2023: Indonesia di Pot 4 bersama Thailand dan Malaysia

Dua Pemain Keturunan Ingin Lanjutkan Proses Naturalisasi, Satu Lagi sedang Negosiasi dengan PSSI

Selain itu, Shin Tae-yong juga akan memimpin Timnas Indonesia di FIFA Matchday bulan Juni dan September. Baru lawan di bulan Juni yang sudah dipastikan, yakni timnas Palestina.

"Pak Erick 'kan sudah kasih tahu bahwa (kontrak Shin Tae-yong sampai) bulan Desember. Nanti dia akan dikasih target," kata Arya Sinulingga.

"Iya dia (Erick Thohir) percaya (dengan Shin Tae-yong), tapi dia minta lebih. Dikasih target oleh pak Erick, karena pak Erick minta Shin Tae-yong ini lebih targetnya," ujar Arya menambahkan.

Arya menjelaskan bahwa adanya syarat yang ditetapkan PSSI untuk memperpanjang kontrak Shin Tae-yong dinilai wajar. Sebab, dengan rekam jejaknya sebagai pelatih, Shin Tae-yong seharusnya bisa memberikan prestasi untuk Timnas Indonesia.

Sejak ditunjuk sebagai pelatih Timnas Indonesia pada Desember 2019, Shin Tae-yong hanya membawa tim asuhannya ke final Piala AFF 2020, kemudian mendapatkan medali perunggu SEA Games 2021.

Bersama Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong gagal total di Piala Asia U-20 2023. Namun, berhasil mengantarkan Timnas Indonesia ke putaran final Piala Asia 2024 yang akan dilangsungkan di Qatar.

"Shin tae-yong itu pelatih bagus, maka perlu target tinggi," ujar Arya.

Timnas Indonesia Pssi Shin Tae-yong Arya Sinulingga Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.327

Berita Terkait

Spanyol
Barcelona Kembali ke Jalur Kemenangan, Hansi Flick Senang tapi Kurang Puas
Barcelona kembali ke jalur kemenangan setelah menggalahkan Elche 3-1 pada pertandingan pekan ke-11 LaLiga.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Barcelona Kembali ke Jalur Kemenangan, Hansi Flick Senang tapi Kurang Puas
Italia
Demi AC Milan, Rafael Leao Siap Dimainkan di Berbagai Posisi
Kemenangan Milan atas Roma berkat gol semata wayang yang dicetak oleh Strahinja Pavlovic di menit 39 setelah menerima assist dari Rafael Leao.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Demi AC Milan, Rafael Leao Siap Dimainkan di Berbagai Posisi
Lainnya
DKI Jakarta Bidik Juara Umum di POPNAS dan PEPARPENAS 2025
DKI menargetkan menjadi juara umum karena berstatus sebagai tuan rumah.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 November 2025
DKI Jakarta Bidik Juara Umum di POPNAS dan PEPARPENAS 2025
Inggris
Manchester City Kalahkan Bournemouth, Phil Foden Ukir Sejarah
Kemenangan 3-1 Manchester City atas Bournemouth pada pekan ke-10 Premier League menjadi momen bersejarah bagi Phil Foden.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Manchester City Kalahkan Bournemouth, Phil Foden Ukir Sejarah
Inggris
Pertama Kali dalam Sejarah, Premier League Hanya Gelar Satu Laga di Boxing Day
Musim ini sejarah akan terjadi di Premier League karena tidak akan banyak laga yang digelar saat Boxing Day, 26 Desember.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Pertama Kali dalam Sejarah, Premier League Hanya Gelar Satu Laga di Boxing Day
Timnas
Persiapan Matang, Timnas Indonesia U-17 Siap Hadapi Piala Dunia U-17 2025
Para pemain muda kebanggaan Tanah Air itu akan bersaing di ajang yang dilangsungkan di Doha, Qatar, 3-27 November 2025.
Tengku Sufiyanto - Senin, 03 November 2025
Persiapan Matang, Timnas Indonesia U-17 Siap Hadapi Piala Dunia U-17 2025
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Menang atas Persis, PSM Imbang
Persebaya Surabaya berhasil mengalahkan Persis Solo dengan skor 2-1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (2/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 03 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Menang atas Persis, PSM Imbang
Hasil akhir
Hasil Serie A: Mike Maignan Gagalkan Penalti Paulo Dybala, AC Milan Kalahkan AS Roma 1-0
AC Milan memetik kemenangan tipis 1-0 atas AS Roma di Stadion San Siro pada pekan kesepuluh Serie A, Senin (3/11) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Hasil Serie A: Mike Maignan Gagalkan Penalti Paulo Dybala, AC Milan Kalahkan AS Roma 1-0
Inggris
Klasemen Premier League 2025-2026: Manchester City Tempel Arsenal
Manchester City naik ke posisi kedua klasemen sementara Premier League 2025-2026 setelah menaklukkan Bournemouth 3-1 pada pekan ke-10.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Klasemen Premier League 2025-2026: Manchester City Tempel Arsenal
Hasil akhir
Hasil LaLiga: Lamine Yamal dan Marcus Rashford Sumbang Gol, Barcelona Bekuk Elche 3-1
Barcelona meraih kemenangan 3-1 atas Elche dalam laga pekan ke-11 LaLiga 2025-2026
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Hasil LaLiga: Lamine Yamal dan Marcus Rashford Sumbang Gol, Barcelona Bekuk Elche 3-1
Bagikan