PSIS Semarang Perpanjang Kontrak Jafri Sastra hingga Akhir Musim Liga 1 2019
BolaSkor.com - Manajemen PSIS Semarang memutuskan tetap memakai Jafri Sastra sebagai pelatih tim Mahesa Jenar pada musim 2019 mendatang. Kontrak Jafri Sastra akan diperpanjang manajemen PSIS. Maklum, kontrak Jafri Sastra berakhir pada Desember mendatang.
"Kami putuskan untuk memperpanjang kontrak coach Jafri Sastra, Senin ini, dan tinggal membicarakan nilai kontraknya saja," kata CEO PSIS, Yoyok Sukawi.
Yoyok menambahkan, keputusan tetap mempertahankan Jafri Sastra, karena sejak dipegang tangan dinginnya, prestasi Harinur Yulianto dkk. mengalami peningkatan signifikan pada putaran kedua. Terpuruk di zona degradasi ketika dibesut pelatih Italia Vincenzo Alberto Annese, PSIS langsung melejit ke papan tengah bersama Jafri Sastra.
Baca Juga:
Taklukkan Persipura, PSIS Persembahkan Kemenangan Terakhir di Kandang untuk Para Suporter
Aman dari Degradasi, PSIS Semarang Bidik Delapan Besar Liga 1 2018
Terbukti hingga laga pekan ke-33, sudah enam laga kandang di sapu bersih dengan kemenangan, ditambah dua kali kemenangan di laga away, dua kali seri, dan tiga kali kalah di kandang lawan.
"Secara lisan sudah deal. Kami berharap masalah tanda tangan kontrak dan sebagainya bisa beres sebelum lawan Persebaya Surabaya," pungkas Yoyok. (Laporan Kontributor Ahmad Rizal/Semarang)
Tengku Sufiyanto
17.886
Berita Terkait
Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Banyak Opsi Racikan Strategi Sang Pelatih
Prediksi dan Statistik Udinese vs Inter Milan: Pantang Ulangi Kesalahan Serupa
Kalahkan Falcons 3-0, Bekal bagi Bandung bjb Tandamata untuk Hadapi Jakarta Electric
Prediksi dan Statistik Nottingham Forest vs Arsenal: Peluang Memperlebar Jarak
Prediksi dan Statistik Manchester United vs Manchester City: Menanti Racikan Michael Carrick
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026