PSIS Semarang Lepas Bek Senior Beny Wahyudi
BolaSkor.com – PSIS Semarang kembali melepas pemainnya jelang Liga 1 2022/2023. Kali ini manajemen PSIS Semarang tidak memperpanjang kerja sama dengan bek senior Beny Wahyudi.
Pemain asal Malang yang mulai gabung di paruh musim Liga 1 2021/2022 telah habis durasi kontraknya bersama skuat Mahesa Jenar.
Manajemen PSIS mengucapkan terima kasih atas pengabdian Beny selama membela Laskar Mahesa Jenar di paruh kedua kompetisi musim lalu.
“Mewakili manajemen PSIS Semarang, kami sampaikan terima kasih atas pengabdian Beny Wahyudi saat membela PSIS selama paruh musim kemarin,” kata CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi Jumat (22/4).
Baca Juga:
“Untuk Beny, sukses selalu ya karirnya setelah ini. Pengalamanmu sebagai pemain Timnas semoga bisa ditularkan ke adik-adik pemain muda Indonesia,” tutup Yoyok.
Beberapa waktu sebelumnya, PSIS Semarang melepas kipernya Joko Ribowo dan gelandang Fandi Eko Utomo.
Rumornya Joko Ribowo diminati klub Liga 1 Barito Putera. Sedangkan Fandi Eko Utomo dikabarkan resmi berkaos PSS Sleman untuk musim 2022/2023. (Laporan Kontributor Ahmad Rizal/Semarang)
Tengku Sufiyanto
17.892
Berita Terkait
Berselisih dengan Manajemen Crystal Palace, Oliver Glasner Susul Ruben Amorim dan Enzo Maresca?
Perpanjangan Kontrak Mike Maignan dengan AC Milan Tinggal Tunggu Waktu
Barcelona Tandang ke Real Sociedad dengan Satu Tujuan: Raih Tiga Poin
Final Piala Afrika 2025: Misi Maroko Akhiri Penantian Setengah Abad
Hasil India Open 2026: Jonatan Christie Raih Posisi Runner-Up
Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro Berpulang
Victor Osimnhen Diyakini Bakal Bersedia Gabung Manchester United
Dominasi Tanpa Gol, Mikel Arteta Soroti Ketajaman Arsenal
Bawa Manchester United Bungkam Manchester City, Michael Carrick Ukir Catatan Spesial
Buang Banyak Peluang, Hasil Imbang Liverpool Serasa Kekalahan