PSIS Alami Tes COVID-19 Keliru, Dragan Djukanovic: Ini seperti Sirkus
BolaSkor.com – PSIS Semarang harus takluk dari Barito Putera 1-2, pada lanjutan pekan 24 Liga 1 2021/2022 di Stadion I Wayan Dipta, Kamis (10/2) sore.
Pada partai ini, PSIS minus beberapa pemain inti dan dua asingnya. Ini karena dari hasil tes PCR, 13 pemain PSIS dan 3 ofisial positif COVID-19.
Alhasil, pelatih PSIS Dragan Djukanovic hanya memiliki empat cadangan, ditambah 11 pemain yang main pertama. Dua asing yang dipasang hanya Flavio Beck Jr dan Chevaughn Walsh.
Dengan kondisi ini membuat keuntungan bagi Barito Putera. Sejak menit awal langsung menyerang. Gol tercipta melalui Renan Alves (10’) dan Muhamad Lutfi (29').
PSIS sempat memperkecil melalui Eka Febri pada menit ke-13. Dengan hasil ini PSIS stagnan menempati posisi delapan klasemen dengan 33 angka.
Baca Juga:
Hasil Liga 1: PSM Ditekuk Borneo FC, TIRA-Persikabo dan Persita Berbagi Poin
Hasil Liga 1: PSIS Dikalahkan Barito Putera, Persipura Kontra Persik Imbang
Dragan Djukanovic sangat kecewa dengan kekalahan ini. Dragan menyebut masalah non-teknis yang membuat timnya kalah di laga lawan Barito Putera.
Dragan dibuat bingung dengan hasil tes COVID-19. Apalagi seluruh pemain sempat dinyatakan negatif COVID-19, namun tak lama kemudian timnya mendapat kabar 16 orang di tim tesnya positif.
‘’Kami sangat sulit berbicara dengan hasil pertandingan ini. Sangat sulit dengan kondisi yang terjadi saat ini. Mungkin kedepan pihak penyelenggara kompetisi harus paham karena kami hidup dari sepak bola,’" kata Dragan dalam jumpa pers virtual.
‘’Ini seperti sirkus, ada pemberitahuan semua komponen pemain negatif, 30 menit kemudian pemberitahuan 16 orang tim positif dari hasil tes swab yang sama,’ ’tambahnya.
Sementara itu, striker muda PSIS, Adhitya Jorry Guruh berharap timnya bangkit pada laga berikutnya.
‘’Kekalahan ini tidak kami harapkan. Mungkin untuk pertandingan berikutnya lebih baik lagi dan bangkit,’’pungkas Jorry. (Laporan Kontributor Ahmad Rizal/ Semarang)
Tengku Sufiyanto
17.870
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim