PSG Sudah Mulai Berencana Permanenkan Mauro Icardi
BolaSkor.com - Media-media di Prancis mengabarkan, PSG sudah mulai memikirkan rencana mempermanenkan Mauro Icardi. Saat ini, Icardi hanya berstatus pemain pinjaman dari Inter Milan.
Saga transfer Mauro Icardi menghiadi bursa transfer musim panas 2019. Saat itu, Icardi yang tidak lagi masuk rencana Antonio Conte mencari klub baru.
Sebelumnya, Mauro Icardi sering dikaitkan dengan Juventus. Sempat ada beberapa opsi untuk Icardi bergabung dengan I Bianconeri yang digagalkan oleh Inter Milan.
Beberapa tawaran lain juga sempat datang ke Mauro Icardi sebelum bergabung ke PSG. Sebut saja Manchester United dan Napoli yang bernafsu merekrut Icardi.
Baca Juga:
Babak Baru Drama Cinta Segitiga Maxi Lopez, Wanda Nara, dan Mauro Icardi
Kuartet Maut PSG: Neymar, Edinson Cavani, Kylian Mbappe, dan Mauro Icardi
Pada akhirnya Mauro Icardi justru berlabuh ke PSG. Penyerang asal Argentina tersebut adalah pinjaman dengan opsi tebus pada harga 70 juta euro.
Meski tidak langsung bermain impresif, tetapi Mauro Icardi sudah mulai beradaptasi di PSG. Dari tujuh pertandingan bersama Les Parisien di semua ajang, Icardi mencetak gol dengan jumlah yang sama.
PSG pun mulai yakin dengan penampilan Mauro Icardi. Apalagi, penyerang andalan mereka, Edinson Cavani, berpeluang hengkang pada akhir musim 2019-2020.
Kedatangan Mauro Icardi ditengarai sebagai jawaban atas masalah PSG. Mereka tidak perlu mencari repot-repot penyerang baru karena telah memiliki Icardi.
Kini PSG dikabarkan siap berdiskusi dengan Inter Milan untuk mempermanenkan Mauro Icardi. La Beneamata tidak keberatan untuk melepas penyerang 26 tahun tersebut.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City