Profil Stadion Piala Eropa 2020: Hampden Park, Mantan Pemegang Rekor Dunia

Pada gelaran Piala Eropa 2020, Hampden Park mendapat kehormatan menjadi salah satu tuan rumah di tiga laga grup D
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Jumat, 23 April 2021
Profil Stadion Piala Eropa 2020: Hampden Park, Mantan Pemegang Rekor Dunia
Hampden Park (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Tim Nasional Skotlandia mungkin hanya menjadi anak bawang di percaturan sepak bola Eropa dan dunia. Namun negara Britania Raya itu punya satu hal yang bisa dibanggakan yaitu markas mereka yang terletak di Glasgow, Hampden Park.

Glasgow merupakan kota terpadat di Skotlandia. Padahal ibu kota negaranya adalah Edinburgh.

Glasgow juga bisa dibilang merupakan kota yang menjadi barometer sepak bola Skotlandia. Di sini menetap dua penguasa Liga domestik, Rangers dan Celtic.

Baca Juga:

Stephanie Frappart, Wasit Perempuan Pertama yang Tugas di Piala Eropa

Profil Stadion Piala Eropa 2020: Arena Nationala di Little Paris

Profil Stadion Piala Eropa 2020: Johan Cruijff ArenA dan Sebuah Penghormatan

Meski begitu, kesakralan Hampden Park sebagai markas Timnas Skotlandia sangat dijaga. Rangers dan Celtic tidak berkandang di sini.

Pada gelaran Piala Eropa 2020, Hampden Park mendapat kehormatan menjadi salah satu tuan rumah. Stadion ini akan menggelar tiga laga grup D dan satu pertandingan babak 16 besar.

Sejarah Stadion

Hampden Park

Hampden Park sudah berusia lebih dari 100 tahun. Stadion ini pertama kali dibuka pada 31 Oktober 1903.

Ketika itu, Hampden Park memiliki kapasitas lebih dari 100 ribu penonton. Hal tersebut membuat stadion ini memegang rekor sebagai yang terbesar di dunia.

Hampden Park juga pernah menorehkan rekor dunia untuk jumlah penonton terbanyak pada 1937 saat Skotlandia menjamu Inggris. Saat itu stadion dipenuhi 149.415 penonton.

Rekor itu akhirnya dilewati Stadion Maracana saat menggelar laga final Piala Dunia 1950. Duel yang mempertemukan Brasil dan Uruguay dihadiri 199.854 penonton.

Seiring berjalannya waktu, kapasitas Hampden Park mulai dikurangi demi menjaga keselamatan penonton. Sejumlah renovasi juga dilakukan seperti pada 1999 dan 2014 yang membuat stadion ini multifungsi untuk olahraga atletik.

Saat ini kapasitas penonton Hampden Park tinggal 51.866 tempat duduk. Namun hal tersebut tak mengurangi kesakralan stadion.

Momen Bersejarah

Gol indah Zinedine Zidane pada final Liga Champions 2002.

Event-event olahraga besar pernah berlangsung di Hampden Park. Salah satunya pesta olahraga negara persemakmuran Inggris bertajuk Commonwealth Games pada 2014 silam.

Hampden Park juga pernah menggelar laga final Liga Champions 2001-2002. Stadion ini menjadi saksi gol indah Zinedine Zidane ke gawang Bayer Leverkusen.

Lima tahun berselang, Hampden Park mendapat kehormatan menggelar partai final Piala UEFA 2006-2007. Stadion ini menjadi saksi lahirnya Sevilla sebagai raja kompetisi kasta kedua antar klub Eropa tersebut.

Jadwal Laga Piala Eropa 2020 di Hampden Park

Penyisihan grup D

Skotlandia Vs Republik Ceko (14/6)
Kroasia vs Republik Ceko (18/6)
Kroasia Vs Skotlandia (22/6)

Babak 16 Besar

Juara Grup E Vs Peringkat ketiga A/B/C/D (29/6)

Piala Eropa 2020 Profil Stadion Piala Eropa 2020 Breaking News Hampden Park
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Bagikan