Profil Caoimhin Kelleher, Deputi Baru Alisson yang Nyaris Tinggalkan Liverpool

Caoimhin Kelleher menjalani debut Liga Champions impian dengan membawa Liverpool menang atas Ajax.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Rabu, 02 Desember 2020
Profil Caoimhin Kelleher, Deputi Baru Alisson yang Nyaris Tinggalkan Liverpool
Caoimhin Kelleher (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kemenangan Liverpool atas Ajax Amsterdam pada matchday kelima fase grup Liga Champions 2020-2021 melahirkan satu bintang baru. Sosok yang dimaksud adalah Caoimhin Kelleher.

Dalam laga yang berlangsung di Anfield, Rabu (2/12) dini hari WIB, Kelleher secara mengejutkan tampil mengawal gawang Liverpool. Sang manajer, Jurgen Klopp memilihnya untuk menggantikan Alisson Becker yang mengalami cedera.

Keputusan Klopp itu cukup mengejutkan. Sebelumnya, ia lebih suka memainkan Adrian saat Alisson absen.

Padahal duel ini sangat menentukan bagi Liverpool. The Reds butuh kemenangan untuk memastikan diri lolos ke babak 16 besar.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan Liga Champions: Inter Jaga Asa, Liverpool Juara Grup

Liverpool 1-0 Ajax Amsterdam, Kilau Pemain Muda The Reds

Pekerjaan Rumah Liverpool Tentukan Nasib Sembilan Pemain

Caoimhin Kelleher dan Jurgen Klopp

Namun kepercayaan itu mampu dimanfaatkan Kelleher dengan maksimal. ia tampil baik dengan membukukan clean sheet dan mengantarkan Liverpool menang 1-0.

Kelleher sebenarnya bukan pemain baru di Liverpool. Ia sudah bergabung sejak 2015 silam ketika berusia 17 tahun.

Pemain berkebangsaan Irlandia itu diboyong dari klub Irlandia, Ringmahon Rangers. Kelleher memulai perjalanannya dari tim kelompok umur Liverpool dari U-18 hingga U-23.

Namun perjalanan Kelleher untuk menembus tim utama Liverpool menempuh jalan berliku. Ia bahkan hampir menyerah.

Hal itu menjadi wajar karena kesempatan bermain untuk Kelleher sangat minim. Laga kontra Ajax merupakan caps kelimanya di tim utama Liverpool.

Tak heran jika Kelleher sudah dua kali meminta untuk dipinjamkan. Klub-klub Belanda dikabarkan tertarik memakai jasanya.

Namun Kelleher nampaknya memang masih berjodoh dengan Liverpool. Keinginannya untuk dipinjamkan terpaksa tak disetujui manajemen karena Alisson dua kali cedera pada musim panas.

“Dia seharusnya dipinjamkan ke Belanda, ke beberapa klub di Eredivisie di jendela terakhir tapi ketika kiper pertama Liverpool mengalami cedera, langkah itu dibatalkan," kata pelatih Timnas irlandia, Stephen Kenny.

Kegagalan Kelleher pindah klub kini menjadi berkah. Penampilan apiknya kontra Ajax akan membuatnya menggeser posisi Adrian sebagai deputi Alisson.

Pada laga kontra Ajax, Kelleher memang membuktikan diri lebih baik dari Adrian. Setidaknya, ia tidak membuat blunder seperti yang biasa dilakukan kiper asal Spanyol tersebut.

Dari statistik, Kelleher membuat empat penyelamatan pada kontra Ajax. Kemampuannya dalam mendistribusikan bola juga cukup piawai.

Whoscored mencatat Kelleher melakukan 42 operan dengan persentase kesuksesan mencapai 71,4 persen. Umpan jarak jauhnya juga cukup akurat dengan 12 operan.

Hal ini nampak menjadi salah satu pertimbangan Klopp dalam memilih Kelleher. Apalagi Adrian cukup lemah dalam dua sisi tersebut.

"Dalam permainan ini, kami membutuhkan kemampuan bermain sepak bola, kemampuan bermain sepak bola alami dari Kelleher. Dan karena dia juga seorang kiper yang sangat baik, kami membuat keputusan itu," kata Klopp kepada BT Sport.

"Mereka semua tenang pada saat mereka mendapatkan informasi tetapi ada perbedaannya di lapangan. Saya sangat senang bagaimana dia menghadapi hal ini dan betapa tenang serta baiknya dia."

Kelleher nampak masih akan mengawal gawang Liverpool dalam beberapa laga selanjutnya. Belum diketahui seberapa parah cedera Alisson dan waktu pemulihannya.

Hal ini harusnya bisa dimanfaatkan Kelleher dengan tampil konsisten. Andai tak mampu menggeser Alisson, ia bisa mencuri perhatian klub-klub lain.

Liverpool Liga Champions Caoimhin Kelleher Sosok Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Inggris
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Ruben Amorim dikabarkan kembali ke Portugal usai berpisah dengan Manchester United. Isu pesangon besar dan masa depan sang pelatih jadi sorotan. Benarkah Amorim kini menganggur dengan harta melimpah?
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Rivalitas Barcelona dan Real Madrid akan kembali tersaji di final Piala Super Spanyol 2026 yang berlangsung di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Barcelona akan melawan Real Madrid pada pertandingan final Piala Super Spanyol 2025-2026, di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) pukul 02.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Inggris
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Manchester United vs Brighton di Piala FA menyimpan banyak fakta menarik. Rekor pertemuan berpihak ke Setan Merah, The Seagulls kerap jadi korban. Simak 5 faktanya di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Jadwal
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Superkomputer Opta memprediksi laga Inter Milan vs Napoli di Serie A bakal panas. Peluang menang Nerazzurri menembus 54 persen, sementara Napoli terancam terpeleset. Simak data lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Liga Indonesia
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Garudayaksa FC ditahan imbang FC Bekasi City dengan skor 1-1 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (10/1) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Italia
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Superkomputer Opta merilis prediksi Fiorentina vs AC Milan di Serie A. Persentase kemenangan Rossoneri ternyata belum meyakinkan! Simak peluang menang, imbang, dan kejutan di laga ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Spanyol
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Final Piala Super Spanyol sarat tekanan! Jika Real Madrid tumbang dari Barcelona, bagaimana nasib Xabi Alonso? Simak laporan terbaru, sikap manajemen, dan spekulasi panas jelang El Clasico final.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Bagikan