Presiden FIFA Angkat Bicara Soal Insiden Final SEA Games 2023
BolaSkor.com - Presiden FIFA Gianni Infantino ikut angkat bicara terkait insiden perkelahian saat final sepak bola SEA Games 2023 antara Timnas Indonesia U-22 melawan Thailang. Infantino menyayangkan terjadinya kericuhan yang melibatkan staf pelatih dan ofisial tim itu.
Infantino mengatakan jika keributan antarpemain, tim pelatih masih bisa mencegah atau menghentikannya. Tapi yang terjadi, kericuhan melibatkan staf pelatih dan ofisial. Bahkan, Manajer Indonesia Kombes Pol Sumardji mendapat luka di bibir akibat bogem mentah.
Baca Juga:
Disambut Kalungan Bunga, Timnas Indonesia U-22 Bikin Histeris
Tiba di Tanah Air, Timnas Indonesia U-22 Dapat Sambutan Meriah

“Sepak bola Asia Tenggara memiliki potensi untuk berkembang luas, tetapi pada akhirnya tertahan oleh kekerasan, hubungan antarsepak bola dan masalah sosial lainnya,” kata Infantino dikutip dari TheThao247.vn.
“Insiden pada malam 16 Mei di Stadion Olimpiade sangat disayangkan. Jika itu adalah tabrakan antarpemain, asisten dan pemimpin tim akan turun tangan untuk menghentikannya,” imbuhnya.
Presiden FIFA berharap setelah serangkaian insiden di sepak bola SEA Games, federasi sepak bola nasional akan menemukan metode yang efektif untuk mencegah kejadian serupa di masa depan.
“Gambar dari final SEA Games mengirim pesan dan citra yang sangat negatif di sepak bola,” pungkas Gianni.
Yusuf Abdillah
9.943
Berita Terkait
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United