Prediksi Torino Vs Juventus: Bukan Adu Gengsi Semata

Torino dan Juventus sama-sama membutuhkan kemenangan dengan tujuan berbeda.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Sabtu, 03 April 2021
Prediksi Torino Vs Juventus: Bukan Adu Gengsi Semata
Torino vs Juventus (BolaSkor.com/Aji Wandi)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Lanjutan Serie A 2020-2021 akan diwarnai rivalitas dua tim asal Turin dalam laga bertajuk Derby della Mole. Torino dijadwalkan menjamu Juventus di Stadio Olimpico Grande Torino, Sabtu (3/4) pukul 23.00 WIB.

Seperti laga derby pada umumnya, duel Torino kontra Juventus akan berlangsung dalam tensi tinggi. Kedua tim ingin menahbiskan diri sebagai yang terbaik di kota Turin.

Namun Torino dan Juventus tidak akan mempertaruhkan gengsi semata. Kedua tim butuh kemenangan dengan tujuan yang berbeda.

Baca Juga:

Senjata Makan Tuan: Gratis Tak Selalu Terasa Manis, Juventus

Masalah Juventus Bertambah, Leonardo Bonucci Juga Positif COVID-19

Mengenang Kekalahan Terakhir Juventus di Derby della Mole

Juventus vs Torino

Juventus tidak boleh kehilangan poin lagi jika ingin menjaga peluang mempertahankan Scudetto. Saat ini Bianconeri masih tertahan di peringkat ketiga.

Sementara tambahan poin juga sangat dibutuhkan Torino untuk menghindari ancaman degradasi. Saat ini tim asuhan Davide Nicola menempati peringkat ke-17 atau batas zona merah.

Torino memang akan sedikit diuntungkan karena tampil di kandang sendiri. Namun rekor pertemuan mereka kontra Juventus sangatlah buruk.

Torino terakhir kali mengalahkan musuh bebuyutannya tersebut pada 2015 silam. Itu artinya mereka sudah puasa kemenangan selama enam tahun.

Kabar tim

Kondisi skuat Torino cukup baik untuk menghadapi Juventus. Para pemain Il Granata yang sempat terinfeksi virus corona sudah pulih dan siap diturunkan.

Hal itu bertolak belakang dengan Juventus. Si Nyonya Tua mengalami krisis bek tengah setelah Merih Demiral dan Leonardo Bonucci terinfeksi virus corona.

Mayoritas pemain lain juga tidak dalam kondisi fit karena baru kembali dari tugas negara. Hal ini bisa dimanfaatkan Torino dengan tampil agresif dan memaksa Juventus membuat kesalahan.

Komentar pelatih

Pelatih Torino, Davide Nicola meminta anak asuhnya untuk tak minder dengan nama besar Juventus. Ia yakin masih punya peluang untuk memenangi pertandingan.

"Ada keinginan besar untuk melakukannya dengan baik, dan di atas semua itu ada kesadaran bahwa Torino bisa bersaing melawan siapa pun. Juventus telah membuktikan diri sebagai tim yang hebat, mereka adalah juara Italia," kata Nicola jelang pertandingan.

"Derby pertama yang dapat saya pikirkan adalah yang dimenangkan Torino dengan comeback. Namun derby besok akan berbeda, dan kami membutuhkan pendekatan terbaik."

Kemenangan juga menjadi bidikan pelatih Juventus, Andrea Pirlo. Ia sadar posisinya akan kian terancam andai menuai hasil buruk kontra Torino.

“Tujuannya adalah untuk memenangkan satu pertandingan besok dan kemudian memikirkan yang berikutnya. Tujuan kami adalah memenangkan semua pertandingan," kata Pirlo.

“Akan ada kebanggaan besar karena tim juara sudah menghadapi momen seperti ini. Mereka akan memiliki keinginan besar untuk membalas dendam dan untuk membuktikan bahwa mereka adalah kelompok pemain yang fantastis."

Head to head

Juventus sangat superior terutama dalam dua dekade terakhir. Dari 29 pertemuan terakhir di Serie A, Torino hanya mampu meraih satu kemenangan.

Sementara Juventus mampu memenangi 22 pertandingan. Enam laga sisanya berakhr imbang.

Pada pertemuan pertama musim ini, Juventus mampu mengalahkan Torino dengan skor 2-1. Gol cepat Torino yang dicetak Nicolas Nkoulou mampu dibalas dua kali oleh Weston Mckennie dan Bonucci.

Prediksi dan prakiraan susunan pemain

Torino (3-5-2): Salvatore Sirigu; Armando Izzo, Gleison Bremer, Alessandro Buongiorno; Mergim Vojvoda, Karol Linetty, Rolando Mandragora, Tomas Rincon, Cristian Ansaldi; Antonio Sanabria, Andrea Belotti.

Pelatih: Davide Nicola.

Juventus (3-5-2): Wojciech Szczesny; Danilo, Giorgio Chiellini, Matthijs De Ligt; Juan Cuadrado, Rodrigo Bentancur, Aaron Ramsey, Adrien Rabiot, Federico Chiesa; Alvaro Morata, Cristiano Ronaldo.

Pelatih: Andrea Pirlo.

Prediksi: Torino 2-2 Juventus

Torino Juventus Serie a Prediksi Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini, 5 dan 6 November 2025
Simak jadwal lengkap Liga Champions 2025/2026 tengah pekan ini! Duel panas Liverpool vs Real Madrid di Anfield dan bentrokan PSG vs Bayern Munich siap mengguncang Eropa. Cek daftar lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Jadwal Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini, 5 dan 6 November 2025
Spanyol
Gaji Jadi Batu Sandungan, Barcelona Kubur Mimpi Rekrut Harry Kane
Barcelona harus mundur dari perburuan Harry Kane. Gaji selangit striker Bayern Munich itu jadi penghalang utama Blaugrana untuk wujudkan transfer impian!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Gaji Jadi Batu Sandungan, Barcelona Kubur Mimpi Rekrut Harry Kane
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Eks Persib Bandung Bawa Malut United Menang di Kandang Persijap Jepara
Malut United mengalahkan Persijap Jepara, sedangkan Arema FC mengambil tiga poin dari markas Semen Padang.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Eks Persib Bandung Bawa Malut United Menang di Kandang Persijap Jepara
Timnas
Nova Arianto Harap Pemain Timnas Indonesia U-17 Bisa Curi Perhatian Talent Scout di Piala Dunia U-17 2025
Skuad Garuda Muda tergabung di Grup H bersama dengan Zambia, Brasil, dan Honduras.
Tengku Sufiyanto - Senin, 03 November 2025
Nova Arianto Harap Pemain Timnas Indonesia U-17 Bisa Curi Perhatian Talent Scout di Piala Dunia U-17 2025
Liga Indonesia
Lawan Selangor FC, Persib Bandung Pilih Lakukan Persiapan di Bali
Pertandingan akan digelar di Stadion Petaling Jaya, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11).
Tengku Sufiyanto - Senin, 03 November 2025
Lawan Selangor FC, Persib Bandung Pilih Lakukan Persiapan di Bali
Spanyol
Manchester United Terpincut Vitor Roque, Barcelona Bisa Kecipratan Uang
Manchester United dikabarkan tertarik merekrut Vitor Roque dari Palmeiras. Jika transfer terjadi, Barcelona siap kecipratan 10 juta euro dari klausul jual-beli!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Manchester United Terpincut Vitor Roque, Barcelona Bisa Kecipratan Uang
Liga Indonesia
Nova Minta Masyarakat Tak Bebani Timnas Indonesia U-17 dengan Ekspektasi Tinggi di Piala Dunia U-17 2025
Skuad Garuda Muda -julukan Timnas Indonesia U-17- akan tampil di ajang Piala Dunia U-17 2025 pada 3-27 November 2025 di Doha, Qatar.
Tengku Sufiyanto - Senin, 03 November 2025
Nova Minta Masyarakat Tak Bebani Timnas Indonesia U-17 dengan Ekspektasi Tinggi di Piala Dunia U-17 2025
Liga Indonesia
Persik Jadi Tim Musafir saat Jamu Persebaya Surabaya, Pinjam Stadion Gelora Joko Samudro?
Persik Kediri dijadwalkan menjamu Persebaya Surabaya pada 7 November mendatang.
Tengku Sufiyanto - Senin, 03 November 2025
Persik Jadi Tim Musafir saat Jamu Persebaya Surabaya, Pinjam Stadion Gelora Joko Samudro?
Timnas
Nova Arianto Terkejut dengan Venue Pertandingan Piala Dunia U-17 2025, Digelar di Lapangan Latihan
Sangat berbeda jauh ketika Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Senin, 03 November 2025
Nova Arianto Terkejut dengan Venue Pertandingan Piala Dunia U-17 2025, Digelar di Lapangan Latihan
Liga Champions
Liverpool vs Real Madrid: Trent Alexander-Arnold Janji Tidak Akan Selebrasi jika Cetak Gol
Trent Alexander-Arnold tegaskan tak akan selebrasi jika cetak gol ke gawang Liverpool. Bek Real Madrid itu akui masih cintai The Reds jelang duel Liga Champions.
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Liverpool vs Real Madrid: Trent Alexander-Arnold Janji Tidak Akan Selebrasi jika Cetak Gol
Bagikan