Prediksi Liverpool Vs Salzburg: Anfield dan Sorotan kepada Erling Braut Haaland

Liverpool punya tuah bagus di Anfield jelang laga melawan RB Salzburg di laga kedua grup E Liga Champions.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 02 Oktober 2019
Prediksi Liverpool Vs Salzburg: Anfield dan Sorotan kepada Erling Braut Haaland
Anfield (@LFC)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Liverpool akan menjamu tim asal Swiss, Red Bull Salzburg, dalam lanjutan laga kedua grup E Liga Champions di Anfield, Kamis (2/10) pukul 02.00 dini hari WIB. Magis Anfield diharapkan berbuah manis untuk tuan rumah.

Statistik sudah berbicara banyak mengenai keangkeran Anfield bagi tamu-tamu yang datang. Liverpool tak pernah kalah bermain di Anfield sejak Oktober 2014, kala mereka kalah 0-3 dari Real Madrid di Liga Champions.

Sejak saat itu, Liverpool menang 16 kali dan imbang enam kali di Anfield. Apalagi, tim asuhan Jurgen Klopp merupakan juara bertahan Liga Champions dan saat ini dalam momentum bagus sapu bersih tujuh kemenangan beruntun di Premier League - meraih 21 poin dan duduk di puncak klasemen.

Tugas berat tentunya bagi Salzburg yang menang telak 6-2 kontra Genk di laga pertama grup E. Di laga itu, striker berusia 19 tahun, Erling Braut Haaland, menjadi sorotan spesial karena menorehkan hat-trick gol ke gawang Genk.

Baca Juga:

Liverpool Kukuh di Puncak Klasemen, Virgil van Dijk Ogah Jemawa

Start Terbaik Liverpool dalam 29 Tahun Terakhir

150 Laga Premier League, Jurgen Klopp Transformasi Liverpool

Erling Braut Haaland

Haaland total telah mencetak 17 gol musim ini. Tapi, menghadapi Liverpool, di Anfield, melawan peraih penghargaan Pemain Terbaik Eropa 2019, Virgil van Dijk, tidak akan mudah bagi Haaland dan anak-anak asuh Jesse Marsch.

"Cara Salzburg dibuat adalah untuk mengejutkan tim-tim yang lebih besar. Pada Rabu malam, Salzburg harus merasakan bahwa kami adalah Liverpool dan mereka di Liverpool, ini Anfield," tegas Jurgen Klopp, manajer Liverpool.

Klopp juga tidak pernah kalah di Anfield sebagai manajer klub di kompetisi Eropa: bermain 19 kali, menang 15 kali dan imbang empat kali. Catatan apik itu hanya dilewati Bob Paisley yang menorehkan 29 pertandingan tanpa pernah kalah di Anfield pada kompetisi Eropa.

Pertahanan Salzburg, yang sudah kebobolan dua gol, akan diuji oleh Roberto Firmino, Sadio Mane, dan Mohamed Salah. Ditambah hasrat kuat untuk menang pasca kalah 0-2 dari Napoli, Liverpool akan semakin ingin meraih tiga poin kontra Salzburg.

Prakiraan Susunan Pemain:

Liverpool (4-3-3): Adrian; Andrew Robertson, Virgil van Dijk, Joe Gomez, Trent Alexander-Arnold; Georginio Wijnaldum, Fabinho, Jordan Henderson; Sadio Mane, Roberto Firmino, Mohamed Salah

Pelatih: Jurgen Klopp

RB Salzburg (4-2-2-2): Cican Stankovic; Andreas Ulmer, Andre Ramalho, Jerome Onguene, Rasmus Kristensen; Zlatko Junuzovic, Enock Mwepu, Dominik Szoboszlai, Takumi Minamino; Erling Braut Haaland, Hwang Hee-chan

Pelatih: Jesse Marsch

Prediksi BolaSkor.com: Liverpool menang 70%, imbang 5%, Salzburg menang 25%

Breaking News Liga Champions Liverpool Red Bull Salzburg Anfield Erling Haland
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.875

Berita Terkait

Ragam
3 Laga Ketika Bayern Munchen Membantai Arsenal di Liga Champions
Bayern Munchen acapkali menjadi mimpi buruk bagi Arsenal di Liga Champions. The Gunners tak pernah menang sejak 2015-2016.
Arief Hadi - Rabu, 26 November 2025
3 Laga Ketika Bayern Munchen Membantai Arsenal di Liga Champions
Jadwal
Jadwal Live Streaming Liga Champions Manchester City vs Bayer Leverkusen, Tayang Rabu (26/11) Pukul 03.00 WIB
Jadwal siaran langsung beserta link live streaming pekan lima fase liga Liga Champions antara Manchester City vs Bayer Leverkusen di Etihad Stadium.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Jadwal Live Streaming Liga Champions Manchester City vs Bayer Leverkusen, Tayang Rabu (26/11) Pukul 03.00 WIB
Jadwal
Jadwal Live Streaming Liga Champions Bodo/Glimt vs Juventus, Kick-off Rabu (26/11) Pukul 03.00 WIB
Jadwal siaran langsung serta link live streaming laga Liga Champions Bodo/Glimt vs Juventus di Aspmyra Stadion.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Jadwal Live Streaming Liga Champions Bodo/Glimt vs Juventus, Kick-off Rabu (26/11) Pukul 03.00 WIB
Prediksi
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Barcelona: Sama-sama Menggunakan Taktik 4-2-3-1
Chelsea akan menghadapi Barcelona pada lanjutan pekan lima fase liga Liga Champions di Stamford Bridge. Berikut prediksi susunan pemain kedua tim.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Barcelona: Sama-sama Menggunakan Taktik 4-2-3-1
Liga Indonesia
Jelang HUT Ke 97, Persija Luncurkan Buku Foto Bertajuk We Rise Again
Buku foto yang diluncurkan Persija ini jumlahnya terbatas. Persija hanya mencetak 97 buku yang bisa didapatkan mulai 28 November 2025.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Jelang HUT Ke 97, Persija Luncurkan Buku Foto Bertajuk We Rise Again
Prediksi
Prediksi Superkomputer soal Pemenang Laga Liga Champions Chelsea vs Barcelona
Chelsea akan menjamu Barcelona pada lanjutan laga Liga Champions di Stamford Bridge dan berikut prediksi pemenang versi superkomputer.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Prediksi Superkomputer soal Pemenang Laga Liga Champions Chelsea vs Barcelona
Timnas
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Nama Giovanni van Bronckhorst menjadi nama terbaru yang dikaitkan dengan Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Liga Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29500 Tiket Sudah Terjual
Persija menyiapkan 50 ribu lembar tiket saat menjamu PSIM Yogyakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (28/11).
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Persija vs PSIM di SUGBK, 29500 Tiket Sudah Terjual
Liga Champions
Jumpa Barcelona, Laga Spesial untuk Marc Cucurella
Pertandingan Liga Champions Chelsea vs Barcelona bukan hanya sarat nostalgia, tetapi juga spesial untuk Marc Cucurella.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Jumpa Barcelona, Laga Spesial untuk Marc Cucurella
Liga Indonesia
Persija vs PSIM, Rizky Ridho Ungkap Penyesalan karena Absen Akibat Akumulasi Kartu Kuning
Rizky Ridho dipastikan absen bela Persija saat menjamu PSIM Yogyakarta, Jumat (28/11), karena sanksi akumulasi kartu kuning.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Persija vs PSIM, Rizky Ridho Ungkap Penyesalan karena Absen Akibat Akumulasi Kartu Kuning
Bagikan