Prediksi Juventus Vs Sampdoria: Meraih Scudetto yang Tertunda

Juventus akan menjamu Sampdoria pada pertandingan ke-36 Serie A 2019-2020, di Allianz Stadium, Minggu (26/7) waktu setempat.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 26 Juli 2020
Prediksi Juventus Vs Sampdoria: Meraih Scudetto yang Tertunda
Juventus Vs Sampdoria (Situs Juventus)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Juventus akan menjamu Sampdoria pada pertandingan ke-36 Serie A 2019-2020, di Allianz Stadium, Minggu (26/7) waktu setempat atau Senin dini hari WIB. Kemenangan akan memastikan Juve meraih Scudetto.

Juventus akan menyegel gelar Serie A jika menang pada laga nanti. Selisih tujuh poin dari peringkat kedua, Inter Milan, sudah tidak bisa lagi dikejar dengan dua laga tersisa.

Sejatinya, Bianconeri bisa meraih Scudetto ketika menghadapi Udinese. Namun, Juve justru kalah 2-1. Itu akan menjadi Scudetto kesembilan beruntun bagi Juve.

Pelatih Juventus, Maurizio Sarri, menilai kekalahan tersebut terjadi karena Juve terlalu fokus pada kemenangan.

Baca Juga:

Udinese Tunda Scudetto Juventus, Maurizio Sarri Soroti Performa Cristiano Ronaldo dkk

Antonio Conte Akui Ingin Inter Milan seperti Juventus

Juventus Garansi Posisi Maurizio Sarri hingga Musim Depan

Juventus

"Kami kehilangan bentuk dan organisasi ketika di Udine. Namun, aspek positifnya adalah kami melakukannya karena berusaha keras untuk menang. Saya lebih suka itu sebagai alasan daripada pasif," umbar Sarri seperti dikabarkan Football Italia.

Sarri menilai, Juventus tidak boleh memandang Sampdoria sebelah mata. Sebab, Sampdoria telah menemukan bentuk permainan yang lebih baik.

"Sampdoria telah menemukan bentuknya dan dapat teratur pada sebagian besar pertandingan. Bukan kebetulan mereka memenangi lima dari sembilan pertandingan terakhir," kata Sarri.

Maurizio Sarri diprakirakan masih akan mengandalkan Cristiano Ronaldo dan Paulo Dybala untuk mencetak gol. Sementara itu, duet Leonardo Bonucci dan Matthijs de Ligt di lini pertahanan sulit digantikan.

Dari kubu tim tamu, Sampdoria datang tidak dengan kekuatan penuh. Alasannya, Omar Colley dan Ronaldo Vieira tidak bisa tampil karena akumulasi kartu. Sementara itu, Alex Ferrari masih belum pulih.

Juventus memiliki peluang besar memenangi pertandingan melawan Sampdoria. Dari sisi kualitas tim, La Vecchia Signora masih lebih baik.

Kuncinya adalah memanfaatkan peluang sekecil apa pun untuk mencetak gol. Bila terus buntu, para pemain La Vecchia Signora bisa frustrasi dan mengalami kebuntuan.

Prakiraan susunan pemain:

Juventus (4-3-3): Szczesny; Cuadrado, de Ligt, Bonucci, Alex Sandro; Bentancur, Pjanic, Rabiot; Bernardeschi, Dybala, Ronaldo.

Pelatih: Maurizio Sarri

Sampdoria (4-4-2): Audero; Bereszynski, Yoshida, Colley, Augello; Depaoli, Thorsby, Ekdal, Jankto; Gabbiadini, Quagliarella.

Pelatih: Claudio Ranieri

Head to head:

19-12-2019 Sampdoria 1-2 Juventus (Serie A)
26-05-2019 Sampdoria 2-0 Juventus (Serie A)
29-12-2018 Juventus 2-1 Sampdoria (Serie A)
15-04-2018 Juventus 3-0 Sampdoria (Serie A)
19-11-2017 Sampdoria 3-2 Juventus (Serie A)

Prediksi BolaSkor:

Juventus 60-40 Sampdoria

Juventus Sampdoria Breaking News Serie a
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.584

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT
Persija Jakarta menang 3-1 atas Persebaya Surabaya.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 18 Oktober 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT
Jadwal
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Barcelona akan kedatangan Girona pada pertandingan pekan kesembilan LaLiga 2025/2026, di Estadi Olimpic Lluis Companys.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Persebaya akan menjamu Persija di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (18/10). Simak informasi link streaming Persebaya vs Persija di sini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Berikut ini informasi mengenai jadwal siaran langsung Persebaya vs Persija, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Italia
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Kiper asal Spanyol itu mengatakan akhirnya menemukan ketenagan dan kedamaian di Fiorentina.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Inggris
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Florian Wirtz menjalani awal yang kurang mengesankan sejak bergabung dengan Liverpool dari Bayer Leverkusen.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Ribuan pendukung Persija dikabarkan bakal mendukung langsung tim kesayangannya di Surabaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Inggris
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liverpool dan Manchester United akan bertemu di pekan kedelapan Premier League 2025-2026 di Anfield, Minggu (19/9) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liga Indonesia
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Persija akan menghadapi Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Inggris
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Salford City, yang dimiliki bersama oleh ikon sepak bola David Beckham dan Gary Neville, telah menyelesaikan transfer mantan striker AC Milan dan Liverpool Fabio Borini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Bagikan