Prediksi Inter Milan Vs Shakhtar Donetsk: Meredam Goyang Samba Kroty
BolaSkor.com - Inter Milan akan menghadapi Shakhtar Donetsk pada pertandingan semifinal Liga Europa 2019-2020, di Espirit Arena, Senin (17/8) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB. Pada laga tersebut, Nerazzurri perlu mewaspadai barisan pemain Shakhtar Donetsk yang memiliki darah Brasil.
Shakhtar Donetsk menjadi satu di antara kuda hitam di Liga Europa. Satu di antara kuncinya adalah pemain-pemain asal Brasil yang menjadi tulang punggung tim.
Dodo, Alan Patrick, Maycon, Marcos Antonio, Dentinho, Taison, Fernando, Tet, Marlos, dan Junior Moraes adalah sebagian pemain Shakhtar Donetsk yang memiliki darah Brasil. para pemain tersebut memberikan dampak besar bagi skema Lusi Castro.
Biasanya, Shakhtar Donetsk akan bermain melebar dengan mengandalkan kecepatan pemain sayap. Selain itu, goyangan samba dari para penggawa Brasil menjadi nilai lebih.
Baca juga:
Antonio Conte Ogah Puji Romelu Lukaku Berlebihan
Dimitar Berbatov Peringatkan Manchester United Ancaman Romelu Lukaku
Bek Inter Milan, Diego Godin, menyadari bahaya yang dimiliki Kroty, julukan Shakhtar. Ia mengaku sudah mempelajari gerakan pada pemain Shakhtar Donetsk.
"Kami mengetahui karakter permain anak asuh Luis Castro dengan baik. Kami melihat pertandingan kontra FC Basel dan menonton video pertandingan itu," ujar Diego Godin kepada Inter TV.
Inter Milan dan Shakhtar Donetsk pernah bersua di babak kualifikasi Liga Champions 2005-2006. Inter menang dengan agregat 3-1.
"Mereka sangat suka menguasai bola dan tidak ragu mundur dan menggunakan sisi sayap. Mereka punya kualitas dan kami harus menekan dengan baik. Kami perlu melakukan gerakan yang merugikan mereka, terutama yang dapat membuat perbedaan melalui pergerakan individu."
Antonio Conte diprediksi masih akan menerapkan formasi 3-5-2. Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez diprediksi akan menjadi ujung tombak. Namun, Alexis Sanchez dikabarkan tidak bisa bermain karena cedera.
Sementara itu, di lini belakang, Alessandro Bastoni, Stefan de Vrij, Diego Godin diprakirakan akan bermain sebagai palang pintu. Sedangkan, Marcelo Brozovic diprediksi akan mengemban peran sebagai jenderal lapangan.
Dari kubu seberang, Shakhtar Donetsk berpeluang kembali bermain dengan skema 4-2-3-1. Marlos, Taison, dan Junior Moraes adalah pemain-pemain yang menjadi tumpuan dalam melakukan serangan.
Dengan formasi dan materi pemain sang lawan, Inter Milan perlu bermain dengan hati-hati. Para bek sayap La Beneamata pantang melancarkan serangan tanpa memikirkan pertahanan.
Pertarungan di lini tengah juga menarik dicermati. Inter memiliki pemain-pemain yang punya mobilitas tinggi. Dengan begitu, Conte berharap timnya bisa mengendalikan pertandingan.
Inter Milan memiliki peluang lebih besar untuk menang. Namun, Shakhtar Donetsk juga menyimpan bahaya jika Nerazzurri lalai.
Prakiraan susunan pemain:
Inter Milan (3-5-2): Handanovic; Godin, De Vrij, Bastoni; D'Ambrosio, Barella, Brozovic, Gagliardini, Young; Lautaro Martinez, Lukaku
Pelatih: Antonio Conte
Shakhtar Donetsk (4-2-3-1): Pyatov; Dodo, Kryvtsov, Bondar, Matviyenko; Marcos Antonio, Stepanenko; Marlos, Alan Patrick, Taison; Junior Moraes
Pelatih: Luis Castro
Head to head:
25-08-2005 Inter 1-1 Shakhtar (Liga Champions)
11-08-2005 Shakhtar 0-2 Inter (Liga Champions)
Prediksi BolaSkor.com:
Inter Milan 55-45 Shakhtar Donetsk
Johan Kristiandi
18.141
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim