Prediksi Eden Hazard Soal Perburuan Empat Besar Premier League
BolaSkor.com - Bintang Chelsea, Eden Hazard, mengungkapkan prediksinya soal perburuan empat besar Premier League 2018-2019. Menurut Hazard, perebutan bakal berlangsung hingga akhir musim.
Saat ini, perebutan gelar Premier League mengerucut ke dua kesebelasan. Keduanya adalah Manchester City dan Liverpool yang berada di puncak klasemen sementara.
Perebutan zona Liga Champions justru semakin seru karena masih melibatkan empat kesebelasan. Keempatnya adalah Tottenham, Arsenal, Manchester United, dan Chelsea.
Jarak antara keempatnya pun tidak terlalu jauh. Tottenham yang berada di peringkat ketiga hanya terpaut empat poin dari Chelsea di posisi keenam.
Baca Juga:
Efisiensi Taktik Nuno Espirito Santo Kala Sepak Bola Sarriball Jadi Membosankan
Eden Hazard Serukan Perang terhadap Rasisme
Artinya, masih ada kemungkinan posisi bakal mengalami perubahan. Eden Hazard sebagai pemain andalan Chelsea meyakini penentuan baru terlihat pada akhir musim.
"Manchester City dan Liverpool terlalu jauh untuk dikejar. Selain itu, masih ada empat tim yang mengincar dua spot sisa di empat besar klasemen akhir," ujar Eden Hazard.
"Perlombaan akan berlangsung hingga pekan terakhir. Kami masih memiliki sisa sembilan pertandingan. Seluruh pemain Chelsea akan memberikan segalanya."
"Seluruh pemain Chelsea bekerja keras sepanjang pertandingan dan berusaha mencetak gol. Kami harus terus melangkah, setelah ini masih banyak pertandingan berat," lanjutnya.
Eden Hazard membela Chelsea dalam 28 pertandingan Premier League musim ini. Dari jumlah tersebut, Hazard membukukan 13 gol dan 11 assist.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Alasan Mengapa Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee Jarang Bermain di Manchester United
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding