Prediksi dan Statistik Tottenham Vs Manchester City: Akhiri Rekor Buruk

Manchester City punya rekor buruk saat bertandang ke markas Tottenham.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Minggu, 05 Februari 2023
Prediksi dan Statistik Tottenham Vs Manchester City: Akhiri Rekor Buruk
Tottenham vs Manchester City (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester City akan menjalani misi sulit saat bertandang ke markas Tottenham Hotspur dalam lanjutan Premier League 2022-2023. The Citizens memang dihantui rekor buruk.

Duel kedua tim akan berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium, Minggu (5/2), pukul 23.30 WIB. Manchester City wajib menang demi menjaga jarak dengan pemuncak klasemen sementara, Arsenal.

Manchester City memang menjadi penguasa Premier League dalam beberapa musim terakhir. Namun kekuatan mereka seolah lenyap saat bertandang ke markas Tottenham.

Baca Juga:

Pep Guardiola Blak-blakan Ungkap Alasan Lepas Joao Cancelo

Pep Guardiola Waspadai Misi Balas Dendam Arsenal di Premier League

Gabung Bayern Munchen, Joao Cancelo Tambah Variasi Permainan Die Roten

Manchester City selalu takluk dalam tiga lawatan terakhir ke markas Tottenham. Tragisnya, tim asuhan Pep Guardiola juga tak mampu mencetak gol pada periode tersebut.

Namun kesempatan Manchester City mengakhiri rekor buruk tersebut cukup terbuka. Tottenham akan tampil tanpa didampingi Antonio Conte dalam pertandingan ini karena faktor kesehatan.

Tottenham juga selalu menelan kekalahan dalam dua laga tandang terakhirnya di Premier League. Hal ini menjadi bukti kandang The Lilywhites tersebut mulai tak angker.

Kabar Tim

Tottenham bisa menurunkan kekuatan terbaiknya dalam pertandingan ini. Richarlison dan Lucas Moura telah pulih dari cedera untuk menambah opsi di lini depan.

Laga ini juga berpotensi menjadi panggung debut Pedro Porro. Produk akademi Tottenham itu baru dipulangkan dari Sporting Lisbon.

Sementara Manchester City dipastikan tampil tanpa John Stones yang harus absen selama satu bulan. Beruntung Phil Foden sudah pulih dan siap dimainkan.

Komentar Manajer

Cristian Stellini akan menggantikan peran Antonio Conte dalam pertandingan ini. Ia menyadari tugasnya sangat berat karena lawan yang dihadapi adalah Manchester City.

"Mereka adalah tim yang hebat terhebat di dunia dan mereka berjuang setiap saat untuk memenangkan trofi. Kami menghormati mereka tetapi kami merasa dan percaya kami dapat mengulangi babak pertama yang sama seperti yang kami lakukan di pertemuan terakhir dan kami dapat melakukannya selama 90 menit," kata Stellini.

Sementara Pep Guardiola punya ambisi khusus dalam pertandingan ini. Ia ingin memanfaatkan absennya Conte untuk memperbaiki rekor Manchester City di kandang Tottenham.

"Ketika datang ke sana, kami bermain bagus, meski melewatkan penalti. Mereka tidak memberi Anda apa-apa dan dengan Conte, mereka adalah lawan yang tangguh," kata Guardiola.

"Ini Tempat yang sulit untuk dikunjungi, tetapi kami harus terus maju."

Statistik

1. Tottenham menang tanpa kebobolan pada tiga laga kandang terakhirnya kontra Manchester City di Premier League.

2. Tidak ada hasil seri dalam tujuh pertemuan terakhir kedua tim di semua kompetisi.

3. Tottenham selalu kalah dengan skor 0-2 pada dua laga kandang terakhir di Premier League kontra Aston Villa dan Arsenal.

4. Manchester City mencatatkan tiga clean sheet dalam enam laga tandang terakhirnya di Premier League.

5. Tak ada hasil seri dalam enam laga tandang terakhir Manchester City di Premier League.

Head to Head

20-01-2023 Manchester City 4-2 Tottenham (Premier League)
20-02-2022 Manchester City 2-3 Tottenham (Premier League)
15-08-2021 Tottenham 1-0 Manchester City (Premier League)
25-04-2021 Manchester City 1-0 Tottenham (Piala Liga)
14-02-2021 Manchester City 3-0 Tottenham (Premier League)

Prakiraan Susunan Pemain

Tottenham Hotspur (3-4-2-1): Hugo Lloris; Cristian Romero, Eric Dier, Clément Lenglet; Emerson Royal, Rodrigo Bentancur, Pierre-Emile Højbjerg, Ivan Periši?; Dejan Kulusevski, Son Heung-min; Harry Kane.

Manajer: Antonio Conte.

Manchester City (3-4-2-1): Ederson; Manuel Akanji, Nathan Aké, João Cancelo, Kyle Walker; Rico Lewis, Rodri, Riyad Mahrez, Jack Grealish; Kevin De Bruyne, ?lkay Gündo?an; Erling Haaland.

Manajer: Pep Guardiola.

Prediksi BolaSkor.com

Tottenham 0-2 Manchester City

Manchester City Tottenham Hotspur Premier League Prediksi Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Inggris vs Wales: The Three Lions Menang Telak di Wembley
Timnas Inggris meraih kemenangan meyakinkan 3-0 atas Wales di Wembley. Morgan Rogers mencetak gol perdana, disusul Ollie Watkins dan Bukayo Saka yang menambah keunggulan The Three Lions.
Johan Kristiandi - Jumat, 10 Oktober 2025
Hasil Inggris vs Wales: The Three Lions Menang Telak di Wembley
Piala Dunia
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Cody Gakpo Gemilang, Belanda Pesta Gol Lawan Malta
Cody Gakpo tampil gemilang dengan dua gol dan satu assist saat Belanda menang telak 4-0 atas Malta pada kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa. Memphis Depay turut menyumbang gol penutup.
Johan Kristiandi - Jumat, 10 Oktober 2025
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Cody Gakpo Gemilang, Belanda Pesta Gol Lawan Malta
Inggris
Membandingkan 50 Laga Pertama Ruben Amorim dan Mikel Arteta sebagai Pelatih Klub Premier League
Bagaimana statistik perbandingan 50 laga pertama Ruben Amorim dengan Mikel Arteta sebagai pelatih klub Premier League?
Arief Hadi - Kamis, 09 Oktober 2025
Membandingkan 50 Laga Pertama Ruben Amorim dan Mikel Arteta sebagai Pelatih Klub Premier League
Inggris
Cedera, Martin Odegaard Diperkirakan Absen Dua Bulan Bela Arsenal
Kapten Arsenal, Martin Odegaard kembali bergelut dengan cedera dan diperkirakan absen selama dua bulan.
Arief Hadi - Kamis, 09 Oktober 2025
Cedera, Martin Odegaard Diperkirakan Absen Dua Bulan Bela Arsenal
Lainnya
NOC Indonesia Ajak Masyarakat Rayakan Olympic Day 2025 di SCBD
Kegiatan tersebut akan digelar di kawasan Sudirman Central Business District (SCBD), Jakarta Selatan, Minggu (12/10).
Tengku Sufiyanto - Kamis, 09 Oktober 2025
NOC Indonesia Ajak Masyarakat Rayakan Olympic Day 2025 di SCBD
Inggris
Rumor Panas, Manchester United Dikabarkan Semakin Dekat Memiliki Investor Baru
Manchester United masih dimiliki Keluarga Glazer dan Sir Jim Ratcliffe, tapi ada kabar menarik soal akuisisi dari investor baru.
Arief Hadi - Kamis, 09 Oktober 2025
Rumor Panas, Manchester United Dikabarkan Semakin Dekat Memiliki Investor Baru
Piala Dunia
Di Piala Dunia 2026, Inggris Akan Menjadi 'Underdog'
Pelatih Inggris Thomas Tuchel yakin tim asuhannya akan memasuki Piala Dunia 2026 sebagai "underdog".
Yusuf Abdillah - Kamis, 09 Oktober 2025
Di Piala Dunia 2026, Inggris Akan Menjadi 'Underdog'
Italia
Kemauan Massimilliano Allegri Modifikasi Gaya Bermain di Balik Kemajuan Pesat AC Milan
Massimiliano Allegri telah mengubah AC Milan dalam waktu singkat yang tidak lepas dari kemauan sang pelatih sedikit memodifikasi gaya bermainnya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 09 Oktober 2025
Kemauan Massimilliano Allegri Modifikasi Gaya Bermain di Balik Kemajuan Pesat AC Milan
Lainnya
Event Bersepeda Tur Batas Kota Siap Digelar, Hampir 600 Peserta Sudah Mendaftar
Tur Batas Kota Sport Festival digelar di Pondok Cabe, Tangerang Selatan.
Rizqi Ariandi - Kamis, 09 Oktober 2025
Event Bersepeda Tur Batas Kota Siap Digelar, Hampir 600 Peserta Sudah Mendaftar
Spanyol
Teken Kontrak Baru, William Saliba Ungkap Alasan Bertahan Lebih Lama di Arsenal
William Saliba menegaskan komitmennya dengan Arsenal dan teken kontrak baru bertahan selama lima tahun ke depan, mengecilkan kansnya ke Real Madrid.
Arief Hadi - Kamis, 09 Oktober 2025
Teken Kontrak Baru, William Saliba Ungkap Alasan Bertahan Lebih Lama di Arsenal
Bagikan