Prediksi dan Statistik Manchester United Vs Everton: Jaga Momentum

Manchester United akan menjamu Everton pada laga putaran ketiga Piala FA, di Stadion Old Trafford, Sabtu (7/1) dini hari WIB.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Jumat, 06 Januari 2023
Prediksi dan Statistik Manchester United Vs Everton: Jaga Momentum
Manchester United (Twitter Man United)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester United akan menjamu Everton pada laga putaran ketiga Piala FA, di Stadion Old Trafford, Sabtu (7/1) dini hari WIB. Duel kali ini merupakan kesempatan The Red Devils melanjutkan momentum positif.

Kedatangan Erik ten Hag mulai membuat Manchester United kembali ke jalur yang benar. Man United selalu menang dalam enam laga terakhir. Bahkan, dalam 10 pertandingan terakhir di semua ajang, Man United hanya satu kali kalah dan tidak pernah bermain imbang.

Tidak heran, Bruno Fernandes dan kawan-kawan wajib melanjutkan tren positif ini. Apalagi, Man United akan berlaga di Piala FA, kompetisi yang terlihat lebih mungkin dimenangi Setan Merah daripada Premier League.

Baca Juga:

Lawan Barcelona Jadi Uji Kelayakan Manchester United jika Ingin Juara Liga Europa

Manchester United dalam Momentum Bagus, Erik ten Hag Masih Marah-marah

Penyerang Bayern Munchen Bisa Jadi Opsi Murah dan Ideal untuk Manchester United

Peluang Man United melaju ke fase berikutnya terbuka lebar dengan apa yang ditampilkan Everton di Premier League. The Toffees berada di zona merah setelah hanya mengumpulkan 15 poin dari 18 pertandingan.

Apalagi, statistik mencatat Everton kerap tidak berdaya ketika bertamu ke markas Manchester United. Dari 29 pertandingan, Everton hanya meraih satu kemenangan.

Kondisi Tim

Manchester United tidak bisa memainkan Axel Tuanzebe dan Donny van de Beek karena cedera. Sementara itu, menurut laporan yang beredar, kondisi Jadon Sancho masih tanda tanya.

Pada sisi lain, Everton juga kehilangan sejumlah pemainnya. Nathan Patterson, Andros Townsend, Michael Keane, dan James Garner dilaporkan juga akan absen.

Komentar

Untuk Erik ten Hag, ini adalah kesempatan pertama menukangi Manchester United pada laga Piala FA. Ten Hag tidak ingin menjadikan Piala FA sebagai anak tiri.

"Bagi saya, Piala selalu istimewa. saya tahu di Inggris bahkan Piala FA lebih istimewa. Ekspektasi lebih tinggi, standar lebih tinggi, seperti di Belanda," urai Ten Hag seperti dinukil laman resmi Manchester United.

"Ini turnamen yang berbeda dan juga tidak ada begitu banyak pertandingan. Kami harus keluar sebagai pemenang," jelas Erik ten Hag.

Prakiraan susunan pemain:

Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Dalot, Varane, L Martinez, Shaw; Casemiro, Eriksen; Garnacho, Fernandes, Rashford; Martial.

Pelatih: Erik ten Hag.

Everton (4-3-3): Pickford; Coleman, Coady, Tarkowski, Mykolenko; Iwobi, Gueye, Onana; McNeil, Calvert-Lewin, Gray.

Pelatih: Frank Lampard.

Head to head

10-10-2022 Everton 1-2 Manchester United (Premier League)
09-04-2022 Everton 1-0 Manchester United (Premier League)
02-10-2021 Manchester United 1-1 Everton (Premier League)
07-02-2021 Manchester United 3-3 Everton (Premier League)
24-12-2020 Everton 0-2 Manchester United (Piala Liga Inggris)

Prediksi BolaSkor

Manchester United 2-0 Everton

Manchester United Breaking News Everton Piala FA
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.156

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Liverpool vs Barnsley di putaran ketiga Piala FA. Kick-off dini hari, cek jam tayang dan info lengkapnya.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Pada pertandingan lainnya, PSBS Biak sukses menaklukkan Bhayangkara Presisi Lampung FC 4-1.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Liga Indonesia
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Pertandingan El Clasico akan hadir di Jakarta, dalam tajuk “Clash of Legends Jakarta” di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada 18 April 2026.
Tengku Sufiyanto - Senin, 12 Januari 2026
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Inggris
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Michael Carrick masuk radar manajer interim Manchester United. Menilik rekam jejaknya bersama Setan Merah, termasuk kemenangan atas Arsenal.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Liga Indonesia
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Winger Persija, Allano Lima, mendapatkan serangan rasisme di media sosial. Persija tegas berdiri bersama Allano untuk melawan segala tindakan diskriminasi.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Inggris
Ketimbang Solskjaer, Carrick Terdepan Latih Manchester United
INEOS telah mewawancara dua legenda klub, Ole Gunnar Solskjaer dan Michael Carrick, soal kandidat pelatih baru Manchester United.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Ketimbang Solskjaer, Carrick Terdepan Latih Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Prediksi dan statistik Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Bianconeri diunggulkan menang, simak analisis lengkap dan prediksi skor.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Peluang menang Bianconeri sangat besar. Simak persentasenya!
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Timnas
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
PSSI awalnya akan memperkenalkan secara resmi John Herdman kepada awak media di Jakarta pada Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Liga Indonesia
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dikabarkan bakal bergabung ke Persija Jakarta setelah berpisah dengan Borneo FC Samarinda.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Bagikan